Lihat ke Halaman Asli

Humas Masemba

MTs Negeri 9 Bantul

MTsN 9 Bantul Disiplinkan Peserta Didik

Diperbarui: 30 Juli 2024   06:02

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi pribadi

Bantul (MTsN 9 Bantul)---Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (Matsama) MTs Negeri 9 Bantul Tahun Ajaran 2024/2025 hari ketiga dibuka dengan pengecekan kedisiplinan peserta didik. Kegiatan ini berlangsung di kelas masing-masing pada Rabu (17/07/2024). Dipandu oleh wali kelas masing-masing, peserta didik baru MTsN 9 Bantul menjalani pengecekan kelengkapan tugas yang harus dibawa pada hari terakhir.

Sinta Herahmawati, wali kelas, menyampaikan salah satu hal yang dicek pada kegiatan ini adalah pohon yang akan ditanam bersama pada akhir kegiatan Matsama ini. Sinta menjelaskan, setiap kelas dibagi menjadi beberapa kelompok untuk membawa satu pohon buah untuk ditanam di lingkungan MTsN 9 Bantul.

"Alhamdulillah lengkap," ungkap Sinta.

Kegiatan pengecekan kedisiplinan peserta didik seperti ini diterapkan setiap pagi. Kepala MTsN 9 Bantul, Siti Solichah, mengatakan bahwa kegiatan seperti ini untuk membentuk kebiasaan peserta didik yang bertanggung jawab dengan dirinya sendiri.

"Melatih tanggung jawab peserta didik," tegas Solichah. (and)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline