Lihat ke Halaman Asli

Humas LPPasuruan

Tim Humas Lapas Pasuruan

Tingkatkan Kualitas Kesehatan WBP, DitjenPas Lakukan Sreening di Lapas Pasuruan

Diperbarui: 23 Februari 2022   11:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok. Pribadi

Pasuruan Kota - Dalam upaya meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi Tahanan dan Warga Binaan Pemasyarakatan, Direktorat Jenderal Pemasyarakatan dalam hal ini Direktur Kesehatan, Perawatan dan Rehabilitasi melaksanakan kegiatan Skrining dan Tes TBC kepada Tahanan, Narapidana dan Anak, bekerjasama dengan Kementerian Kesehatan R.I, pada 64 UPT Pemasyarakatan di 6 Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia yang ada di Indonesia,

Dok. Pribadi

Kegiatan dilaksanakan pada periode bulan Januari-Juni 2022 , dimana proses kegiatan berupa Skrining Gejala, Mobile Rontgen dan Tes Dahak yang dilaksanakan melalui koordinasi dan kerjasama Dinas Kesehatan setempat.

Pelaksanaan kegiatan didukung dengan alokasi anggaran konsumsi dan transport, pemeriksaan mobile rontgen dengan Artificial Intelligence (AI), dan fasilitas layanan Kesehatan

Dok. Pribadi

Pemeriksa dahak Pelaksanaan skrining Tuberkulosis (TB) di lingkungan Lapas Kelas IIB Pasuruan pada hari ini berjalan lancar,dimana direncanakan kegiatan tersebut akan memakan waktu selama Sembilan ( 9 ) hari .

Pada hari ini sebanyak 96 orang warga binaan dilakukan rontgen. Total Warga Binaan kurang lebih sebanyak 800 orang akan dilakukan rontgen dengan metode Chest X-Ray.

Pelaksanaan Rontgen rata-rata perhari sebanyak 100 orang warga binaan.
Pelaksanaan Skrining TB pada warga binaan Lapas Pasuruan Kementerian Hukum dan Ham Jawa Timur.

Dok. Pribadi

Dalam pelaksanaannya warga binaan mengikuti rangkaian skrining dengan tertib dan aman, " pelaksanaan skrining aman dan terkendali, kami dari tim pengamanan KPLP dan Kamtib support penuh kegiatan tersebut" ujar Julandra yang diamini oleh Yayak Kasi Adm Kamtib pada humas lapaskot.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline