Cilegon, INFO_PAS -- Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Cilegon, menggelar Shalat Idul Adha 1441 H dan penyembelihan 17 ekor hewan qurban, Jumat (31/07/2020).
Kalapas Cilegon, Masjuno mengatakan, Hari Raya Idul Adha atau Hari Raya Kurban jatuh pada hari Jumat.
Di tengah pandemi Covid-19 ini, pelaksanaan Idul Adha berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, termasuk saat penyembelihan hewan kurban tentunya.
Ada sejumlah aturan terkait protokol kesehatan yang harus dipatuhi untuk mencegah penularan virus.
"Dalam pelaksanaan kurban tahun ini kita harus memperhatikan tiga pokok yaitu kesehatan dari 17 ekor domba yang akan di kurbankan, proses penyembelihan dan distribusi daging kepada para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) ataupun kepada Masyarakat. Intinya, Kesehatan hewan menjadi persyaratan utama yang harus dicermati dalam pemotongan,"ujar Masjuno.
Masjuno berharap, dengan kegiatan yang dilakukan secara bersama ini, dapat menumbuhkan kepedulian bersama oleh para WBP. Sebab, kegiatan keagamaan adalah langkah yang baik untuk mengajak mereka kembali bertobat.
"Ya betul, walaupun di Lapas, warga binaan masih bisa ikut berbagi kebahagiaan kepada sesama temannya," ujarnya.
Sebelum prosesi penyembelihan kurban, para napi mengikuti Salat Idul Adha terlebih dulu di masjid Al-Muhajirin Lapas Cilegon. "Kami Keluarga Besar Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Cilegon mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah," tandas Kalapas Cilegon, Masjuno.
sumber : www.lapas.cilegon.com
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H