Lihat ke Halaman Asli

Humas Lapas Cilegon

Lembaga Pemasyarakatan Cilegon

Rehabilitasi Medis, Kalapas: Kalian Harus Semangat

Diperbarui: 29 Februari 2020   20:13

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kalapas Cilegon

Cilegon, INFO_Pas -- Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Cilegon, Masjuno, beserta jajarannya terus bersemangat dalam mewujudkan program Rehabilitasi Medis bagi Narapidana Penyalahguna Narkotika, salah satunya, Sabtu (29/02/2020) dibentuknya Dinamika Kelompok yang diikuti oleh 100 warga binaan peserta rehabilitas medis.

Setelah pelaksanakan Kegiatan Pembukaan Program Rehabilitasi Medis bagi Narapidana Penyalahguna Narkotika yang dihadiri Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten, Kepala Badan Narkotika Nasional Kota Cilegon, Kepala Puskesmas Cibeber, para Assessor, Pejabat Struktural Kemenkumham Banten dan 100 warga binaan peserta rehabilitas medis pada Kamis (13/02/2020).

Pada kegiatan Dinamika Kelompok ini ditujukan untuk penguatan semangat menjalani program rehabilitasi medis, menggalang rasa kebersamaan serta membentuk pribadi yang disiplin.

Kalapas menjelaskan maksud dan tujuan dikumpulkannya warga binaan peserta rehabilitas medis dengan dibentuknya kegiatan dinamika kelompok ini kedepannya peserta medis dapat terus semangat menjalani program rehabilitasi medis.

"Setelah saya melihat respon saudara kita peserta rehabilitas medis melaksanakan dinamika kelompok ini, harapan saya tentu mereka bisa terus menciptakan ketentraman hidup berkelompok nantinya, serta terus bersemangat dalam menjalani program rehabilitasi medis kedepannya" Jelas kalapas saat ditemui Tim Humas La-Goon selesai kegiatan.

Turut hadir dr. Arief Dharma selaku dokter UPTD Puskesmas Cibeber yang bekerjasama dalam mewujudkan program Rehabilitasi Medis ini.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline