Lihat ke Halaman Asli

Humas Lapas batang

Instansi Pemerintah Di Bawah Kementerian Hukum dan HAM RI

Lapas Batang Gelar Psikologi Klinis bagi Warga Binaan

Diperbarui: 19 November 2024   17:00

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Batang, 18 November 2024 -- Lapas Batang melaksanakan Kegiatan Psikologi Klinis untuk Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) pada hari ini pukul 10.30--12.30 WIB di Ruang Unsur (Untung Suropati). Kegiatan ini merupakan implementasi dari berbagai regulasi terkait perawatan dan pembinaan kejiwaan WBP, seperti yang tercantum dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2022 tentang Pemasyarakatan, Peraturan Pemerintah Nomor 31 Tahun 1999, serta Permenkumham Nomor 7 Tahun 2022.

Mengacu pada Pasal 1 Angka 12 UU Nomor 22 Tahun 2022, perawatan adalah kegiatan yang bertujuan untuk mendukung terjaganya kondisi fisik dan psikologis tahanan, anak, narapidana, dan anak binaan. Hal ini juga dikuatkan dengan Keputusan Direktur Jenderal Pemasyarakatan Nomor PAS-304.PK.01.07.01 Tahun 2016 tentang standar pelayanan kesehatan mental bagi narapidana dan tahanan di Lapas, Rutan, dan RS Pengayoman.

Kegiatan Psikologi Klinis diikuti oleh tujuh WBP dan dipandu oleh seorang psikolog dari Puskesmas Warungasem, Kabupaten Batang, didukung oleh staf perawatan Lapas Kelas IIB Batang. Agenda diawali dengan sesi motivasi dan relaksasi pernapasan untuk membantu peserta merasa lebih tenang dan fokus, kemudian dilanjutkan dengan sesi konseling individual.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan dukungan psikologis bagi warga binaan agar mereka dapat menghadapi masa pembinaan dengan lebih baik. Lapas Batang berharap, melalui pendekatan ini, WBP dapat lebih siap secara mental untuk kembali ke masyarakat.

Upaya ini merupakan komitmen Lapas Batang dalam memberikan pelayanan terbaik sesuai standar pembinaan dan perawatan, demi terciptanya kesejahteraan fisik dan mental para WBP.

Humas Lapas Batang

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline