Lihat ke Halaman Asli

Humas Imigrasi Makassar

Kantor Imigrasi Kelas I TPI Makassar

Kakanim Makassar dan Bupati Gowa Bahas Rencana Pemindahan ULP ke MPP Gowa

Diperbarui: 8 Desember 2023   12:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: Humas Imigrasi Makassar

Makassar – Kepala Kantor Imigrasi (Kakanim) Kelas I TPI Makassar, Agus Winarto didampingi Kepala Unit Layanan Paspor (ULP) Gowa melakukan kunjungan kerja di Kantor Bupati Gowa, Kamis (07/12/2023). Kunjungan diterima langsung oleh Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan.

Kunjungan Kakanim ini guna berkoordinasi dan membicarakan rencana pemindahan ULP Imigrasi  yang saat ini berada di Jl. Tumanurung Raya No.14 Gowa, ke dalam lingkup Mall Pelayanan Publik (MPP)  Kab. Gowa.

Adnan Purichta Ichsan menyambut baik rencana tersebut, beliau menyampaikan dukungan kepada Imigrasi Makassar untuk memindahkan ULP kedalam lingkup MPP Gowa.

“Pemindahan ULP akan kami dukung sepenuhnya, kami akan menyediakan kurang lebih 3-4 ruang untuk digunakan oleh Imigasi di MPP nantinya” ujar Adnan.

Sebelumnya penyampaian untuk meminta ruang di MPP Gowa telah disampaikan oleh Ka.ULP kepada Kepala Dinas PTSP, Pihak Imigrasi meminta untuk disediakan setidaknya Ruang tunggu pemohon papsor, ruang cetak paspor, ruang server , hingga ruang staff imigrasi di MPP Gowa.

Kepala Kantor Imigrasi menyampaikan rasa terima kasi dan berharap agar pemindahan ULP ke dalam lingkup MPP dapat segera terealisasi mengingat jadwal Launching MPP Gowa yang rencananya akan dilaksanakan januari mendatang.

“ kami sangat berterima kasi kepada pemerintah gowa, dan Jika telah disetujui oleh bapak bupati kami akan memindahahkan ULP secara bertahap pada akhir bulan ini, sehingga januari mendatang layanan ULP Gowa sudah dapat beroperasi di mpp”tegas agus

Agus menambahkan pelayanan Paspor di ULP cukup banyak setidaknya 120 pemohon dilayani setiap harinya oleh petugas imigrasi.

“kami berkomitmen akan selalu meningkatkan dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat” tutup agus

Foto Bersama Pihak Imigrasi Makassar dan Pemerntah Kab. Gowa.  Sumber : Humas Imigrasi Makassar




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline