Lihat ke Halaman Asli

Humas BAPAS Kelas II Tarakan

Humas Bapas Kelas II Tarakan

Panen Lele Setengah Kuintal, PK Bapas dan Klien Pemasyarakatan Kembangkan Potensi Budidaya Ikan Lele Kota Tarakan

Diperbarui: 12 September 2024   16:52

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dok. Humas Bapastar

Tarakan- Dalam rangka mengembangkan potensi budidaya ikan lele Kota Tarakan dan unit usaha Griya Abhipraya PAGUNTAKA, Pembimbing Kemasyarakatan dan Klien Pemasyarakatan Balai Pemasyarakatan Kelas II Tarakan, berhasil panen lele segar sejumlah 50 kg pada Kamis (12/09/2024). 

Kegiatan juga dihadiri langsung oleh Kepala Bapas Kelas II Tarakan, Rita Ribawati. Unit usaha budidaya lele di Bapas yang dikoordinir oleh Kelompok Budidaya Ikan (POKDAKAN) Rizky Mina Utama yang diketuai oleh Fidy Asrani dan Pembimbing Kemasyarakatan, Stefanus Yedidya telah berlangsung dari tahun 2022.

"Panen lele telah rutin berjalan dan menunjukkan bahwa unit usaha yang kami jalankan dengan Klien bisa konsisten berkelanjutan", terang Fidy. Panen lele yang awalnya terdiri dari 500 bibit ini, dibantu oleh salah satu Klien pelatihan Kerja di GA (YU) serta dimonitoring langsung oleh Kabapas Tarakan. 

Bapas Tarakan jadi salah satu pemasok lele untuk 33 warung makan yang bekerja sama dengan POKDAKAN Rizky Mina Utama bagi masyarakat dan hasil lele yang telah dipanen juga akan diolah menjadi salah satu produk unit usaha GA, Letsgo (Lele Siap Goreng).

Kontributor: BapaSTAR/fld

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline