Lihat ke Halaman Asli

Salsabila Dwi Azizah

Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang

Mahasiswa PMM UMM Lakukan Sosialisasi Bijak Dalam Menggunakan Sosial Media

Diperbarui: 20 September 2023   21:42

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mahasiswa PMM UMM Kelompok 76 Gelombang 05 saat melakukan sosialisasi di MI Raden Patah 

Mahasiswa Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) melaksanakan program kerja sosialisasi berjudul "Bijak dalam menggunakan Sosial Media" di Mi Raden Patah Lebo, Madiredo, Kec. Pujon, Kabupaten Malang, Jawa Timur pada 18 Agustus 2023.

Kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) ini adalah untuk mengaplikasikan Hilirisasi hasil Penelitian Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). Kegiatan ini berupaya untuk mengedukasi bagaimana cara yang bijak dalam menggunakan sosial media. Kegiatan ini dilakukan oleh anggota kelompok 76 gelombang 05 Tahun 2023 yaitu Adam Silahul Yuna, Muhammad Kafabik Abdullah, Shofwah Nabilah, Siti Aminatus Sa'diyah dan Salsabila Dwi Azizah dibawah bimbingan dosen pembimbing lapangan Bapak Faris Afrizal S.E., M.Acc.

Penggunaan sosial media semakin meluas di berbagai usia, termasuk anak-anak sekolah dasar. Oleh karena itu, sosialisasi tentang penggunaan sosial media menjadi sangat penting. Karena, penggunaan sosial media yang tidak bijak dapat membawa dampak negatif, terutama pada anak-anak. Oleh karena itu, perlu dilakukan sosialisasi ini untuk mengajarkan mereka cara yang bijak dalam menggunakan sosial media.

Mahasiswa PMM UMM Kelompok 76 Gelombang 05 saat melakukan sosialisasi di MI Raden Patah

Sosialisasi penggunaan sosial media pada murid di MI Raden Patah bertujuan memahami pentingnya menjaga privasi, tidak membagikan informasi pribadi, dan tidak melakukan tindakan bullying atau cyberbullying. Selain itu, mereka juga memahami bahwa penggunaannya harus dibatasi dan tidak boleh mengganggu waktu belajar dan bermain. Sosialisasi ini merupakan langkah yang penting dalam mengajarkan anak-anak cara yang tepat dalam menggunakan sosial media. Dengan pemahaman yang baik mengenai penggunaan sosial media.

Dengan adanya Sosialisasi tentang bijak dalam menggunakan sosial media sangatlah penting untuk membentuk generasi yang sadar akan dampak dan risiko sosial media. Melalui pendekatan yang bijaksana, mereka dapat memanfaatkan sosial media secara positif, menghindari risiko bahaya, dan mengembangkan etika digital yang kuat, diharapkan anak-anak dapat terhindar dari dampak negatif yang mungkin timbul akibat penggunaan sosial media yang tidak bijak.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline