Lihat ke Halaman Asli

Reza Ahmad

Pria dengan berbagai keterbatasan.

Mahasiswa Universitas Mercu Buana Meruya Mengadakan Workshop Instagram Filter bagi Pemula

Diperbarui: 19 November 2021   18:10

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok. Pribadi

DKI Jakarta – Seiring dengan berjalannya waktu, teknologi informasi pun kian meningkat pesat hingga pada saat ini juga. Industri teknologi kini semakin berkembang yang memengaruhi perkembangan media, salah satunya keberadaan internet.

Berkat adanya internet kini perkembangan media semakin pesat, terbukti seperti adanya media sosial yang dapat menghubungkan banyak orang dari berbagai penjuru dunia, salah satunya yaitu media sosial Instagram.

Instagram merupakan aplikasi media sosial yang berfungsi untuk menyimpan dan membagikan setiap momen pengguna kepada pengguna lainnya. Dan salah satu fitur yang ada pada aplikasi ini ialah fitur filter Instagram yang banyak digunakan penggunanya.

Terdapat banyak sekali jenis filter Instagram yang digunakan, mulai dari filter gradasi warna yang aestetik, efek 3D, kuis interaktif, dan lain sebagainya. Menariknya, fitur filter yang ada pada aplikasi Instagram ini bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan promosi dan sebagainya.

Namun sayangnya, belum banyak yang teredukasi mengenai bagaimana cara membuat filter Instagram mereka sendiri. Fenomena ini dianggap penting dan memiliki potensi oleh beberapa mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Mercu Buana Jakarta.

Melalui Kegiatan Kuliah Peduli Negeri (KPN) bimbingan Ridho Azlam Ambo Asse, S.IKom., M.I.Kom Mahasiswa atas nama  Dhony Pranata (MC & Pemateri), Fikri Arif Putra (Pemateri), menyelenggarakan kegiatan pemberdayaan masyarakat dengan tema “Yuk, Jadi Filter Instagram Creator” yang berlangsung pada Sabtu, 6 November 2021 ini menarik berbagai partisipan yang merupakan mahasiswa dan mahasiswi Universitas Mercu Buana yang mengambil program kelas karyawan.

Kegiatan Workshop Online/Dokpri

Kegiatan ini mengajarkan peserta  bagaimana membuat filter Instagram dengan menggunakan aplikasi “Spark AR” yang berlangsung secara daring. Mahasiswa menjelaskan bagaimana proses pembuatan filter Instagram, menjelaskan komponen yang ada pada aplikasi Spark AR beserta fungsi-fungsinya, hingga ke tahap upload filter Instagram yang dibuat untuk dipakai secara publik.

Kegiatan ditutup dengan sesi tanya jawab dengan peserta yang ingin bertanya seputar aplikasi Spark AR maupun proses pembuatannya.

Workshop “Yuk, Jadi Filter Instagram Creator” ini hadir untuk memberikan edukasi kepada kaum milenial terutama mereka yang ingin membuat kegiatan promosi/ campaign dalam bentuk filter Instagram untuk dapat terus berinovasi dan mengikuti perkembangan pada era digital seperti pada saat ini.

Penutupan Kegiatan Workshop Online/Dokpri

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline