Lihat ke Halaman Asli

Langkah Donny Imam Priambodo Majukan Ekonomi di Rembang

Diperbarui: 1 Mei 2019   16:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Rembang -- Anggota Komisi XI DPR RI, Donny Imam Priambodo, berjanji akan mengupayakan akses modal bagi dunia kewirausahaan di Kabupaten Rembang. Hal itu disampaikan Donny, saat menjadi narasumber dalam sarasehan di Gedung PKPRI Rembang, Senin (29/04/2019).

Dalam seasehan bertajuk Menyelaraskan Kedaulatan Desa Melalui Kedaulatan Ekonomi Berbasis Enterpreneurship dan Sektor Riil itu, Donny menekankan pentingnya pelatihan kewirausahaan yang berkelanjutan.

Menurutnya, pelatihan kewirausahaan menjadi bekal pengetahuan bagi warga yang baru memulai usaha. "Di Rembang, kami perhatikan soal kewirausahaan. Kamu akan usahakan, semuanya dapat pelatihan-pelatihan, termasuk akses modal, baik dari pemerintah mau pun swasta," papar Donny.

Ia menyebutkan, salah satu program dari pemerintah yang dapat diakses warga, antara lain adalah Kredit Usaha Rakyat (KUR). Tahun ini, Donny akan mengupayakan warga Rembang agar dapat mengakses KUR lebih mudah.

Target KUR tersebut adalah, kalangan individu dan kelompok usaha produktif, tetapi selama ini belum memiliki agunan tambahan untuk mendapatkan modal usaha. Sehingga, upaya itu benar-benar bisa dirasakan kalangan yang membutuhkan.

Donny mengungkapkan, Rembang memiliki potensi besar dalam mengembangkan dunia usaha. Secara riil potensi tersebut meliputi bidang perikanan, pertanian mau pun potensi pengembangan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

Donny pun mengaku tidak akan segan mengajukan kerja sama dengan kalangan internasional untuk memacu pertumbuhan usaha di Rembang. "Dari aspek kewirausahaan bagi kalangan milenial, kami sudah merencanakan fasilitas internet masuk desa di sejumlah wilayah di Rembang. Internet berfungsi sebagai fasilitator bagi market usaha," ujarnya.

Ia menambahkan, selain meningkatkan penjualan, fasilitas internet masuk desa juga bisa dimanfaatkan untuk mengenalkan beragam produk unggulan khas Rembang. Dengan cara itu, Donny yakin warga Rembang dapat meningkatkan ekonomi secara mandiri. (Febri)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline