Cikampek, 22 Juli 2024 - Bertempat di Aula Desa Cikampek, Kecamatan Cikampek, Kabupaten Karawang, sebuah kegiatan sosialisasi mengenai bahaya judi online dilaksanakan. Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah warga desa yang tampak antusias mengikuti paparan dari narasumber.
Kegiatan ini diawali dengan pembukaan oleh salah satu petugas desa yang memperkenalkan tema dan tujuan sosialisasi. Narasumber kemudian menjelaskan fenomena judi online yang semakin marak di kalangan masyarakat, serta dampak negatif yang ditimbulkannya. Dalam presentasi yang ditayangkan, dijelaskan bahwa judi online adalah kegiatan perjudian yang dilakukan melalui internet atau gadget dengan menggunakan uang atau benda berharga sebagai taruhan.
Paparan dilanjutkan dengan menjelaskan berbagai dampak negatif dari judi online. Dampak tersebut antara lain membuat seseorang menjadi temperamental, merusak diri sendiri dan keluarga, merusak perekonomian, serta dapat memicu tindakan kriminal seperti pencurian atau penjambretan. Beberapa contoh konkret diberikan untuk memperjelas dampak-dampak ini, seperti emosi yang mudah terpancing, hingga tindakan kriminal akibat kebutuhan mendesak untuk melunasi hutang dari pinjaman online.
Para peserta sosialisasi juga diberi pengetahuan tentang langkah-langkah pencegahan agar tidak terjerumus dalam judi online. Narasumber menganjurkan untuk melakukan kegiatan-kegiatan positif yang dapat mengalihkan perhatian dari godaan judi online. Selain itu, dijelaskan pula sanksi hukum bagi pelaku judi online berdasarkan UU ITE Pasal 27 Ayat (2) Tahun 2024 yang dapat dikenakan pidana penjara paling lama 6 tahun bagi pihak yang secara sengaja mendistribusikan atau membuat judi online dapat diakses.
Kegiatan edukasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat Desa Cikampek tentang bahaya judi online dan mendorong mereka untuk menjauhi aktivitas tersebut demi kebaikan diri sendiri dan lingkungan sekitar.
[ Topani Ramadan]
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H