Lihat ke Halaman Asli

Pengalaman Selama Menjadi Pengguna BPJS Kelas 1

Diperbarui: 27 Februari 2023   08:25

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Diary. Sumber ilustrasi: PEXELS/Markus Winkler

Kata orang sehat itu mahal, apakah benar? 

Benar dong, ketika orang ingin sehat, dia harus rajin mengonsumsi vitamin, makan makanan yang bergizi, mengurangi makanan berlemak, sering mengonsumsi buah dan sayur. Tentu harus mengeluarkan uang yang banyak. 

Akan tetapi, orang sakit juga mahal loh. Perlu mengeluarkan uang untuk berobat. Apalagi kalau sampai opname. 

Loh kan sudah bayar BPJS setiap bulan? apa dong guna BPJS?

BPJS berguna ketika kita sakit, akan tetapi siapa sih yang mau sakit? Makanan apa pun ketika sakit, nggak ada rasanya. Walau berada di layanan kelas 1, tetap aja namanya sakit itu nggak enak. 

Hal ini dialami sendiri oleh mama aku. Mama merupakan pasien BPJS kelas 1 dan aktif menggunakan BPJS semenjak bulan Maret hingga bulan Agustus. Terhitung 5 bulan. 

Mama menggunakan BPJS untuk biaya rawat inap, biaya operasi, biaya dokter dan obat-obatan. 

Fasilitas yang diberikan kepada pengguna BPJS kelas 1, tentu sama saja dengan kelas 2 dan 3. Pelayanan yang lambat, harus sabar, dan dosis obat yang nggak paten. 

Perbedaannya sih hanya pada layanan kamar. Kalau BPJS kelas 1, satu kamar hanya terdiri dari tiga orang dan cukup nyaman. 

Kelas 1 adalah kelas tertinggi pada layanan BPJS. 

Entah kenapa rumah sakit membedakan antara kelas BPJS dengan kelas umum. Padahal kelas BPJS juga membayar iuran loh setiap bulannya. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline