Lihat ke Halaman Asli

7 Tempat Ini Wajib Dikunjungi Saat Anda ke Poso

Diperbarui: 24 Mei 2018   08:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri


Mngunjungi Poso untuk menemani istri bertemu dengan komunitas teman-teman tuli menjadi pengalaman menarik bagi saya, tidak pernah terpikir untuk mengunjungi salah satu tempat di Indonesia yang terkenal dengan daerah konflik.

Tapi ketika sampai di sana, semua anggapan seram tentang Poso semua hilang, tidak ada konflik lagi di sana, tempatnya tenang dan banyak sekali tempat eksotik yang tidak bisa dilewatkan, salah berapanya akan saya ceritanya setelahnya.

1. Danau Poso

Danau Poso salah satu danau terluas di Indonesia, Udara di Danau Poso sangat sejuk dan dikelilingi oleh pegunungan, karena tempat ini terletak di ketinggian 657 mdpl. Danau ini memiliki luas 512 km persegi dan kedalaman lebih dari 300 meter. Perjalanan ke Danau Poso dapat ditempuh selama 1,5 jam dari Kota Poso atau 8 jam dari Kota Palu.

Di sekitar Danau Poso, terdapat beberapa penginapan bagi yang ingin bermalam dan menyaksikan sinar matahari pagi yang menyinari permukaan air danau. Ada beberapa tempat makan yang menyajikan aneka hidangan seafood di sekitar danau yang salah satu saya rekomendasi Rumah Makan Ongga Bale.

Danau Poso dari Jembatan Tua Pamona

2. Tugu Sogili dan Ikan Mas

Tugu Sogili dan Ikan Mas berada di taman kota Tentena yang lebih dikenal dengan Taman Sogili-Mas. Ikan sogili (ikan sidat) dan ikan mas sebagai ikon dalam tugu tersebut, selain dimaksudkan sebagai makluk hidup yang di Danau Poso, kedua jenis ikan itu diartikan sebagai simbol kekerabatan antara penduduk pribumi dan pendatang.

Sogili/ikan sidat itu kan makhluk aslinya danau Poso yang memiliki keunikan tersendiri, jadi kita bisa memaknainya sebagai penduduk pribumi, sementara ikan mas yang merupakan jenis ikan datang belakangan dan telah berkembang biak di danau Poso.

3. Pantai Siuri

Pantai Siuri adalah salah satu pantai yang berada di tepi Danau Poso. Pantai Siuri terletak di desa Toinasa, kecamatan Pamona Barat dan dapat ditempuh sepanjang 17 Km dari kota Tentena dengan menggunakan kendaraan pribadi, baik roda dua atau roda empat.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline