SERANG - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Majelis Penyelamat Organisasi (MPO) Cabang Serang menggelar Basic Training LK 1 di Pondok Pesantren Al-Akhyar pada Jumat (8/12/2023).
Kegiatan tersebut diikuti oleh Kader HMI MPO Komisariat UIN SMH Banten bersama HMI MPO Komisariat UNTIRTA Ciwaru.
Acara tersebut bertemakan "Menanamkan Jiwa Kepemimpinan Pada Kader HMI yang Profesional dan Berintegritas Guna Mewujudkan Generasi Muda Islam Yang Berkualitas".
"Selamat datang di rumah kami (HMI), semangat terus untuk berproses. Semoga setelah acara ini para peserta menjadi mahasiswa yang berprestasi baik akademik maupun non akademik," kata Ika selaku sekretaris mewakili Ketua Umum HMI Komisariat UIN SMH Banten yang tak hadir.
Lebih lanjut, Ketua Umum HMI MPO Untirta Ciwaru, Rian, juga berharap, para peserta atau kader dapat menjadi seorang pemimpin yang dapat berguna nusa dan bangsa.
"HMI ini merupakan organisasi yang dapat menunjukkan eksistensinya secara nasional. Banyak tokoh besar lahir dari forum kecil ini. Semoga ilmu yang didapat hari ini dapat bermanfaat," ujar Rian.
Dalam sambutannya, sekaligus membuka acara, Ega Mahendra, Ketua Umum HMI MPO Cabang Serang, menggambarkan pengkaderan HMI saat ini itu seperti nabi Sam'un, Nabi yang tidak memiliki umat.
"Mungkin dalam pengkaderan, baik di UIN maupun UNTIRTA, dalam proses berdakwah masih ada yang ingin ikut, masih ada yang tidak. Mencari satu iman, satu tekad, satu niat itu sulit. Ketika berbicara tentang kampus, di kampus itu berbagai macam. Saya tidak heran ketika pengkaderan agak sulit mencari kader. Dan terakhir saya memilih HMI MPO karena tujuannya sesuai dengan kalam Allah, ayat suci Al-Quran," ucap Ega di waktu dan tempat yang sama.
Pada Basic Training LK 1 kali ini, Grasi Cantika, salah satu kader HMI Cabang Serang sekaligus mahasiswi UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten berkesempatan menjadi Master Of Training (MOT).
Grasi menyampaikan harapannya, agar para peserta bisa mengikuti pelatihan dari awal sampai akhir dengan khidmat dan semangat.