Duduk didepan laptop sambil mengerjakan tugas, tangan sibuk mengeser mouse kiri kanan sesekali klik kiri tahan dan menempelkan tulisan ke file lain. Mengandakan tulisan lajim disebut copy dan pindah disebut paste. Adakah yang salah melakukan copy paste ?
Copy-Paste Penulis Artikel
Memindahkan sebahagian atau keseluruhan teks hasil tulisan orang lain disebut plagiat. Menulis artikel seharusnya menulis kata dengan pikiran sendiri. Merangkai kata demi kata menjadi kalimat. seterusnya kumpulan kalimat membentuk paragraf. Sehingga hasilnya menjadi artikel.
Boleh ambil beberapa petikan kalimat orang lain dengan mencantumkan nama si penulis artikel. Ada banyak cara yang telah diatur untuk mengutip karya orang lain.
Namun yang kita jumpai banyak tulisan dibuat dengan cara copy paste lalu diakui sebagai karya sendiri. Dengan mudahnya copy paste maka banyak orang tergoda untuk mengandakan tulisan orang lain. Ada cara melihat artikel itu copy paste atau tidak yaitu dengan pemeriksaan sofware. Aplikasi akan memberitahukan berapa banyak kata serta kalimat yang kita ambil dari sumber yang kita tidak sembutkan sebagai refrensi.
PTK Copy Paste
Penelitian tindakan kelas guru terindikasi banyak yang plagiat atau copy paste. Marak kita jumpai pembuatan penelitian tindakan kelas dengan hanya menganti nama, lokasi serta siswa sedang yang lain sama.
Sebagai pendidik cukup disayangkan juga kita melakukan plagiat PTK untuk syarat naik pangkat. Banyak alasan yang diberikan pendidik sehingga harus mengcopy paste PTK orang lain antara lain , tidak punya waktu, kepepet dikejar batas waktu, tidak bisa buat atau alasan malas.
Semoga dengan adanya kompasiana bisa mengurangi melakukan copy paste karena setiap hari kita terus dilatih menulis. Kemudian timbul keingginan untuk membuat penelitian tindakan kelas hasil karya kita sendiri. semoga
salam
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H