Lihat ke Halaman Asli

Menikmati Bazar Ramadhan di Kantor

Diperbarui: 25 Juni 2015   02:21

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

13438242202060473042

Di bulan Ramadhan setiap menjelang lebaran tiba, selalu ada kegiatan bazar yang menjual aneka keperluan keluarga. Tak terkecuali di kantor-kantor, termasuk di kantor penulis. Seperti yang terlihat pada dokumen foto di atas, sebuah bazar di kantor yang melibatkan karyawan-karyawan yang mempunyai produk yang bisa dijual, diperkenankan untuk mengikuti bazar.

Alhamdulillah, kegiatan seperti ini cukup menggembirakan di tengah-tengah rutinitas kerja para pegawai. Banyak hal bisa didapat, berjualan yang menambah penghasilan, atau sekedar jalan dan berbelanja cukup membuat suasana berbeda, karena diadakan di lingkungan kantor sehingga tidak perlu keluar kantor dan berjubel sebagaimana di mal-mal. Selain itu hitung-hitung membantu teman menambah penghasilan dengan membeli dagangannya.

1343824248682106205

Kegiatan bazar seperti ini sudah dua kali dilakukan di kantor penulis. Yang pertama pada hari Sabtu, di mana suasana kerja di hari Sabtu terbilang santai, sehingga memungkinkan akan banyaknya pengunjung yang datang. Dan yang ke dua di hari ini, 1 Agustus 2012, menjelang berbuka puasa dan tanggal muda. Tentu peluang berbelanja karyawan lebih besar. Dan untuk karyawan yang terpaksa tidak bisa pulang cepat karena menyelesaikan pekerjaan, bisa melakukan refreshing di arena bazar.

Kegiatan bazar, kini menjadi sebuah budaya atau tradisi di bulan Ramadhan. Keberadaannya memang bisa membantu memenuhi kebutuhan masyarakat sekaligus memberdayakan ekonomi sebagian masyarakat yang lain. Namun, hendaknya tetap bijaksana dalam berjualan maupun berbelanja, agar ibadah ramadhan tetap bisa dilewati dengan melakukan amalan-amalan sebanyak mungkin sehingga tidak tersita oleh urusan ekonomi semata.

Wassalam.

#Jakarta, 1 Agustus 2012

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline