Lihat ke Halaman Asli

Cara Membuat Batako dari Limbah Plastik yang Tidak Berguna

Diperbarui: 21 Juni 2024   21:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

warta.jogjakota.go.id

Inovasi mendaur ulang limbah plastik semakin meluas dan semakin berkembang saat ini. Inovasi ini adalah buah dari kreativitas dalam mencari ide daur ulang yang lebih bermanfaat dan lebih berguna. Pembuatan batako dari limbah plastik ini tentunya memicu inovasi daur ulang di bidang lain.

Pembuatan Batako dari Limbah Plastik

Batako dari limbah plastik adalah batako yang terbuat dari sampah plastik. Bahan pembuat batako ini hampir 100% dari sampah plastik dan biasanya dicampur dengan serbuk kayu, oli atau bahan perekat. Cara membuat batako dari limbah plastik dapat kamu lakukan dengan mengikuti cara dibawah ini.

1. Kumpulkan Limbah Plastik

Kumpulkan limbah plastik dari berbagai sumber, seperti rumah tangga, perkantoran, atau program daur ulang komunitas. Sortir limbah plastik berdasarkan jenis, bahan dan kualitasnya.

2. Cuci Limbah Plastik

Bersihkan limbah plastik dari kontaminan seperti tutup botol, label, atau sisa produk di dalamnya. Pastikan limbah plastik dalam keadaan bersih dan kering sebelum dihancurkan.

3. Hancurkan Limbah Plastik

Potong atau cacah limbah plastik menjadi potongan-potongan kecil. Ukuran pemotongan yang lebih kecil akan memudahkan proses pencampuran dan peleburan.

4. Lelehkan Limbah Plastik

Potongan plastik yang sudah terpotong dilelehkan dengan menambahkan campuran bahan lain seperti pasir, oli, atau serbuk kayu untuk meningkatkan kualitas batako yang dihasilkan.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline