Di Ruang Tunggu Ingin Kuhunus Jemu
Di sini senyap
jarum-jarum waktu pun
seperti enggan berseteru
memecahkan gema dalam bisu
Menunggu diselimuti jemu
bola mata seakan ingin
robohkan dinding sekat ruang
dipengapnya penantian
Ingin kuhunus jemu
namun parang milikku
tak cukup tajam dan
entah ada di mana
Sepertinya aku alpa
meletakannya percuma
mengingat - ingat sebab
ingatanku tak cukup kuat
Lagi-lagi aku berkelahi dengan
senyap yang bak maling
lihai menyelinap aku menguap
dikantuk menyergap
Di ruang tungggu
betapa lamanya perjalanan
tapak kaki waktu hingga
setiap detik-menit yang berlalu
Aku menelan jemu
H 3 R 4
Jakarta, 03/01/2023
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H