Lihat ke Halaman Asli

Hera Veronica Suherman

Pengamen Jalanan

Ada yang Berderak dan Koyak

Diperbarui: 4 Agustus 2022   18:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Source: breakingtime@pinterest.com

Ada yang Berderak dan Koyak

Tubuh waktu berderak
buat telinga pekak
lantas digeprak

Kaca waktu retak
sebab dikoyak
mati telak

Pisau masa tikam
waktu diam
bungkam

Masa hancur lebur
dan berhambur
lalu terkubur

Waktu sibuk bertikai
menjadi bangkai
fana usai

Terseret arus waktu
tenggelam kaku
serupa hantu

Masihkah kau tikam waktu
seperti halnya aku
yang tiada jemu

Berkali menghunus waktu
di ujung kesumatku
di sesayat lukaku

H 3 R 4
Jakarta, 04/08/2022

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline