Community Shield adalah ajang pertandingan sebagai tanda pembuka dimulainya kompetisi Premier League. Pada ajang tersebut akan bertanding tim yang meraih juara Premier League dan juara Piala FA.
Pada tahun 2024 Community Shield menyajikan sebuah momen derbi yang menjanjikan laga ketat dan seru mempertemukan dua klub asal Manchester, yakni Manchester City sebagai juara Premier League dengan Manchester United sebagai juaraPiala FA.
Duel derbi Manchester tersebut tersebut berlangsung di Stadion Wembley, Sabtu (10/8/2024) waktu setempat atau pukul 21.00 WIB.
Manchester City dan Manchester United akan memainkan derby Manchester ke-194 pada ajang tersebut, sebuah derbi yang sudah berusia tua.
Selama sejarah pertemuan mereka, City berhasil menang laga sebanyak 61 kali, sedangkan United memenangkan 79 kali laga. Sisanya kedua tim bermain imbang dalam 53 laga.
Dalam catatan yang dilansir Mancity.com (9/8/24), pertemuan kompetitif pertama antara kedua tim terjadi pada tahun 1891 di babak kualifikasi pertama Piala FA. Saat itu Manchester United menang 5-1.
Dalam situs resmi klub tersebut, pelatih Pep Guardiola memberikan keterangan kepada para pewarta pada sesi pra laga yang menyatakan bahwa City memandang penting laga derbi di ajang Community Shield ini.
Bagi Guardiola, pertemuan itu membawa sebuah keuntungan, baik dalam hal prestise maupun persiapan lebih lanjut untuk skuad asuhannya sebelum menghadapi kompetisi Premier League.
"Ini penting, ini final melawan United. Namun, sebagian dari itu adalah mencoba memperbaiki diri selangkah demi selangkah."
“Istirahat kami untuk sebagian besar pemain dan pemain muda, bagaimana mereka bersikap di panggung yang lebih besar dengan permainan yang bagus. Kami akan melakukannya." Demikian Pep Guardiola dalam jumpa pewarta tersebut.