Lihat ke Halaman Asli

AKIHensa

TERVERIFIKASI

PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

Shin Tae-yong "Masih Khawatir" Usai Timnas Garuda Imbang dengan Tanzania

Diperbarui: 3 Juni 2024   13:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Laga Uji Coba Timnas Garuda Vs Tanzania (Foto Antara/Aditya Pradana Putra). 

Shin Tae-yong masih belum puas dengan performa skuad asuhannya ketika Timnas Garuda hanya bermain imbang tanpa gol dengan tamu mereka, Timnas Tanzania. 

Laga persahabatan yang tidak terdaftar dalam laga kalender FIFA, hanya sebuah Training Match berlangsung di Stadion Madya Senayan, Minggu (2/6/24) mulai pukul 16.00 WIB.

Skuad Tanzania yang berperingkat FIFA lebih tinggi dari skuad Garuda memberikan pelajaran berharga bagi skuad asuhan Shin Tae-yong. 

Sesungguhnya dalam laga tersebut skuad Garuda lebih mendominasi permainan. Namun beberapa peluang yang seharusnya menjadi gol ternyata gagal membobol gawang Tanzania. 

Shayne Pattynama menerima umpan silang dari sisi kanan, sebuah bola crossing dari Asnawi Mangkualam. Namun sundulannya berhasil ditepis kiper Tanzania, Ally Salim sehingga hanya mengakibatkan tembakan pojok saja. 

Begitu pula tembakan Rafael Struick dan Tom Haye keduanya bisa dimentahkan kiper Tanzania. Pada babak kedua sebuah sontekan kaki kanan Egy hanya membentur mistar gawang. 

Dari kubu Tanzania sendiri paling tidak mereka memiliki dua peluang emas. Pada babak pertama, Ernando Ari berhasil menepis sebuah tembakan pemain Tanzania, Mukrim Issa yang berhadapan satu lawan satu. 

Begitu pula di babak kedua Adi Satryo, kiper pengganti Ernando Ari ini melakukan penyelamatan dengan menggagalkan peluang Ibrahim Hamad ketika sudah berhadapan satu lawan satu. 

Tidak mau ketinggalan sosok bek tengah yang tangguh, Rizki Ridho juga berhasil menggagalkan tembakan Yusuf Alli dengan memblok bola keluar. 

Lini belakang skuad Garuda di babak pertama menurunkan trio bek tengah yaitu Rizki Ridho Jordi Amat dan Sandy Walsh. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline