Lihat ke Halaman Asli

AKIHensa

TERVERIFIKASI

PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

Menang dalam Derby Manchester, Skuad City Kembali "Mepet" Liverpool di Klasemen Premier League

Diperbarui: 4 Maret 2024   06:19

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Phil Foden mencetak dua gol dalam kemenangan City 3-1 atas Manchester Uited di Etihad, Minggu (3/3/24) (Foto AFP/Paul Ellis via Kompas.com). 

Manchester City berhasil mengalahkan Manchester United dengan skor 3-1 dalam laga derby yang seru di Etihad Stadium, Minggu (3/3/24) pukul 22.30 WIB. 

Phil Foden mencetak dua gol dan Erling Haaland satu gol untuk kembali mendekati pemuncak klasemen dengan selisih hanya satu poin saja dari Liverpool. 

Malam itu ketika laga baru saja berjalan 8 menit, Marcus Rashford memberi skuad asuhan Erik ten Hag unggul 1-0 atas tuan rumah. 

Bola berawal dari kiper Onana memberikan tendangan langsung ke depan. Bola berhasil diterima oleh Bruno Fernandes yang memberikannya kepada Rashford dalam posisi bebas beberapa meter di luar kotak penalti. 

Dengan satu tembakan kaki kanannya yang keras bola bersarang di gawang City.  Ederson, kiper City tidak mampuu menjangkau bola tersebut yang sempat membentur mistar terlebih dulu sebelum masuk gawang. 

Ini adalah keunggulan yang mengejutkan melalui gol luar biasa dari tembakan jarak jauh Rashford menembus gawang Ederson. Keunggulan Setan Merah ini bertahan hingga turun minum. 

Bagi Rashford itu adalah gol derby Manchester yang kelimanya di Premier League. Dengan kinerja itu kini Rashford berada di belakang Wayne Rooney, yang mencetak delapan gol, dan Eric Cantona, tujuh gol salam sejarah derby Manchester. 

Namun pada babak kedua Phil Foden membalas dengan tendangan kaki kiri yang keras dari luar kotak penalti untuk menyamakan kedudukan menjadi 1-1. 

Ketika laga menyisakan waktu 10 menit, kembali aksi anak muda ini membuat kagum para fans The Citizen di Etihad. Foden mencetak gol keduanya dengan tembakan kaki kirinya menembus gawang Andre Onana. 

Satu gol lagi untuk City akibat kesalahan pemain gelandang mereka, Sofyan Amrabat yang berhasil dimanfaatkan oleh Erling Haaland untuk melengkapi kemenangan City 3-1 atas United.  memastikan kemenangan. 

Bagi pelatih Pep Guardiola kemenangan ini begitu pentingnya karena dengan meraih 3 poin penuh, Manchester City berhasil memiliki 60 poin yang hanya satu poin saja dari pimpinan klasemen, Liverpool dengan 61 poin. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline