Lihat ke Halaman Asli

AKIHensa

TERVERIFIKASI

PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

Mampukah Putri KW Mengalahkan An Se Young di Kandangnya?

Diperbarui: 20 Juli 2023   11:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Putri KW pada 16 besar Korea Open menghadapi An Sea Young (Foto Antara/Aditya Pradan Putra). 

Putri KW di 16 besar Korea Open 2023, menghadapi An Se Young, pebulutangkis muda asal Korea Selatan yang sangat berprestasi selama ini pada usia belianya. 

An Se Young adalah pemegang ranking 2 Dunia, menjadi unggulan kedua di ajang BWF World Tour Super 500, Korea Open 2023 yang berlangsung di Yeosu mulai 18-23 Juli 2023. 

Gadis berusia 21 tahun kelahiran Gwangju ini baru saja lolos ke babak 16 besar setelah dengan mudah menundukkan pemain Belgia, Lianne Tan, 21-10 dan 21-14. 

Pada babak 16 besar An Se Young ditantang pemain tunggal Indonesia, Putri Kusuma Wardani yang lolos di 32 besar dari hadangan pemain Malaysia Goh Jin Wei. 

Putri menang dalam laga ketat yang menguras tenaga selama tiga gim, 21-18, 14-21 dan 21-19. 

Terutama pada gim ketiga Putri harus berjuang agar mampu keluar dari tekanan pemain senior Malaysia itu dan akhirnya menutup gim itu dengan kemenangan.  

An Se Young dan Putri KW akan berebut satu tiket menuju perempat final pada Kamis (20/7) pagi WIB ini di Jinnam Stadium, Yeosu. 

Pertanyaannya, mampukah Putri menundukkan Bocah Ajaib Korea Selatan tersebut? 

Dalam sejarah pertemuan mereka, Putri KW sudah bertemu dengan An Se Young sebanyak 4 kali dengan kekalahan 4-0. 

Artinya belum pernah satu kalipun Putri berhasil menang atas pemain Korea Selatan tersebut. 

Terakhir mereka bertemu pada ajang Indonesia Maters 2023 di Jakarta bulan Januari yang lalu. 

Saat itu Putri takluk dalam permainan rubber games yang ketat. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline