Lihat ke Halaman Asli

AKIHensa

TERVERIFIKASI

Pensiunan sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

Indonesia Vs India di Perempat Final Badminton Asia Junior Championships 2023

Diperbarui: 10 Juli 2023   07:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mutiara Ayu Puspitasari, tunggal putri Indonesia (Foto PBSI). 

Tim Bulutangkis Indonesia berhasil lolos ke perempat final kejuaraan beregu Badminton Asia Junior Championships 2023. 

Mereka berhasil keluar sebagai juara grup A mengalahkan Tim China dengan skor 4-1. Banyak yang mengatakan bahwa ini adalah pertemuan seperti final kepagian.

Duel mereka memang sangat ketat untuk merebut juara grup. Bagi Indonesia sangat penting meraih juara grup untuk memudahkan perjalanan mereka selanjutnya. 

Sebagai juara grup, tim Indonesia akan diundi menghadapi runner up dari grup lain. Ternyata hasil undian menghasilkan lawan bagi Tim Indonesia adalah India di babak perempat final. 

Tim India ini adalah runner up dari grup C yang juara grupnya direbut oleh Tim Malaysia. India di grup ini menang atas Hongkong dan Bangladesh. Namun mereka kalah dari Malaysia. 

Meraba kekuatan Tim India ini mungkin masih berada di bawah Tim Indonesia, mengingat mereka kalah telak 0-5 dari Tim Malaysia. 

Oleh karena itu pada perempat final ini, Tim Indonesia optimis bisa melewati babak di fase gugur ini dengan mulus. 

Apalagi kekuatan kita sudah teruji ketika skuad muda kita berhasil menang telak 4-1 atas Tim kuat China. 

Pada saat menghadapi China skuad muda Indonesia hanya kehilangan poin dari nomor tunggal putri. 

Saat itu Mutiara Ayu Puspitasari kalah dari tunggal putri China juara Jerman Junior 2023, Xu Wen Jing. 

Namun pada nomor-nomor lainnya mereka memenangkan laga dengan gemilang sehingga menutup dengan skor 4-1 atas China. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline