Lihat ke Halaman Asli

AKIHensa

TERVERIFIKASI

PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

Euro 2020: Portugal "Sang Juara Bertahan" yang Disepelekan

Diperbarui: 10 Juni 2021   05:55

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ronaldo dan Bruno Fernandes berselebrasi setelah mencetak gol ke gawang Israel dalam laga uji coba (Foto AFP/Jose Manuel Ribeiro via Kompas) 

Para Pengamat di Eropa terkesan memandang sebelah mata dengan Portugal, Sang Juara Bertahan Euro 2016. Umumnya mereka menganggap Portugal bukan salah satu favorit juara Euro 2020.

BACA JUGA : Mampukah "Les Bleus" Kembali Sandingkan Piala Dunia dan Piala Eropa?

Apalagi Portugal berada di grup F yang dikenal dengan sebutan grup neraka yang dihuni oleh 2 Juara Dunia yaitu Prancis dan Jerman serta Kuda Hitam, Hungaria.

Tim asuhan Fernando Santos ini harus berjuang keras agar tidak tergelincir jika mereka masih ingin berhasil mempertahankan gelar mereka yang diraihnya tahun 2016.

Saat final 2016, Selecao butuh gol perpanjangan waktu untuk merebut gelar tersebut. Adalah gol tunggal dari Eder untuk mengamankan kemenangan atas tuan rumah Prancis di Stade de France, Paris.

Dalam pertandingan persahabatan terakhir mereka sebelum menghadapi Euro 2020, tim asuhan Fernando Santos ini menang 4-0 atas Israel.

Bruno Fernandes mencetak dua gol, sementara dua gol lainnya dari Cristiano Ronaldo dan Joao Cancelo.

Hasil ini seakan-akan Portugal mengirimkan peringatan kepada rival mereka dalam laga tersebut dengan penampilan yang dominan.

Sebenarnya Sang juara bertahan memiliki perpaduan yang baik antara pemain berpengalaman dan pemain muda.

Portugal tidak kekurangan kualitas di area penyerang. Gol-gol yang mereka hasilkan pasti dijamin oleh Cristiano Ronaldo yang banyak memiliki pengetahuan dan pengalaman.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline