Lihat ke Halaman Asli

AKIHensa

TERVERIFIKASI

Pensiunan sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

Ini Kata Mourinho Ketika Tottenham Butuh Gol Kemenangan di FA Cup

Diperbarui: 26 Januari 2021   15:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tanguy Ndombele dan Son Heung Min berselebrasi gol (Foto Skysports)

Jose Mourinho merasakan ketegangan dalam laga putaran ke-4 Emirates FA Cup melawan Wycombe Wanderers di Adams Park, Selasa (26/1/21) dini hari WIB. Bagaimana tidak, hingga menit ke-86 gol kemenangan Tottenham Hotspur baru mereka dapatkan dari kaki Harry Winks.  

BACA JUGA : Mourinho Selangkah Lagi Raih Piala Liga Inggris

Wycombi berhasil menahan 1-1 sampai dengan turun minum berkat gol Onyedinma pada menit ke-25 yang disamakan oleh Gareth Bale di menit ke-45. Tottenham berhasil menambah 3 gol dari tembakan Harry Wink dan Tanguy Ndombele untuk meraih kemenangan 4-1 atas tuan rumah. 

Hanya ada 72 detik antara Harry Winks yang memberi Tottenham keunggulan dan Tanguy Ndombele menjadikannya skor 4-1. Harry Winks telah mencetak dua gol dalam sembilan pertandingan terakhirnya untuk Tottenham di semua kompetisi. 

Sementara itu dari catatan Twitter.com/OptaJoe (26/1/21), Tanguy Ndombele menjadi pemain pengganti pertama yang mencetak dua gol dalam pertandingan untuk Tottenham sejak Roman Pavlyuchenko melawan Birmingham pada Mei 2011.

Sejauh ini Ndombele telah mencetak tiga gol dalam dua pertandingan terakhirnya untuk Tottenham di semua kompetisi, hanya dua gol lebih sedikit dari yang dia cetak dalam 52 gol pertamanya untuk klub.

Hasil ini bagi Wycombe memberi catatan kepada mereka telah kalah 15 dari 26 pertandingan mereka di semua kompetisi musim ini, tiga lebih banyak dari yang mereka lakukan dalam 43 pertandingan musim lalu. 

Dalam laga malam itu, Mourinho menyimpan beberapa pemain seperti Harry Kane dan Son Heung Min untuk dipersiapkan melawan Liverpool pada akhir pekan ini dalam ajang Premier League. Namun akhirnya mereka turun juga pada babak kedua untuk mengurai kebuntuan mencetak gol. 

Gelandang Giovani Lo Celso dan Allie Dae absen dalam pertandingan tersebut karena ia melanjutkan pemulihan dari cedera. Penggantinya adalah Harry Wink dan Moussa Sissoko. 

Di bawah mistar gawang ada Joe Hart, penjaga gawang asal England bersama Gareth Bale di sayap kanan kali ini bermain penuh selama 90 menit. Sementara posisi Harry Kane diberikan kepada Vinicius Alves Morais di dampingi Lucas Moura dan Eric Lamela. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline