Lihat ke Halaman Asli

AKIHensa

TERVERIFIKASI

PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

Emirates FA Cup, "Setan Merah" Untung Ada Scott McTominay

Diperbarui: 10 Januari 2021   06:47

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Scott McTominay pencetak gol tunggal untuk United ke gawang Watford (Foto Skysports.com)

Awal yang baik bagi Manchester United karena tendangan sudut sayap kiri Alex Telles disambut sundulan tajam Scott McTominay, untuk memantulkan sundulan bolanya ke tanah dan kemudian naik ke sudut kiri atas gawang Watford. 

Ternyata ini adalah gol satu-satunya dalam laga yang berlangsung di Old Trafford Minggu (10/1/21) dini hari WIB. Gol ini adalah gol keempat McTominay musim ini bersama Manchester United. 

BACA JUGA : Solskjaer Bocorkan Skuad "Setan Merah" Menjamu Watford di Old Trafford

McTominay, pemain berusia 24 tahun itu diberikan ban kapten untuk pertama kalinya dalam karirnya di United dan dia menghadiahi manajernya dengan penampilan man-of-the-match di Old Trafford.

Dengan kemenangan ini Manchester United berhasil lolos ke putaran empat diajang Emirates FA Cup. Bagi Watford ini adalah kekalahan ke-10 beruntun The Hornets di Old Trafford. 

United telah lolos 34 kali dari 36 pertandingan putaran ketiga Piala FA terakhir mereka. Terakhir Setan Merah gagal melakukannya pada Januari 2014, yaitu ketika kalah 2-1 dari Swansea.

Ole Gunnar Solskjaer menurunkan skuad yang berbeda dari tim yang reguler bermain di Premier League. Solskjaer membuat sembilan perubahan pada tim yang kalah 2-0 di kandang dari rival mereka, City di semifinal Piala Carabao pada pertengahan pekan ini. 

Hanya Dean Henderson dan Scott McTominay yang tersisa dari skuad yang turun pada tengah pekan tersebut, pemain lainnya adalah punggawa yang jarang diturunkan oleh Solskjaer. 

Sementara itu pada kubu Watford, Joao Pedro kembali dari cedera dan Philip Zinckernagel melakukan debut untuk Watford, yang membuat delapan perubahan skuad mereka.

Beberapa pemain Manchester United seperti Jesse Lingard, Daniel James, Juan Mata, Brandon Williams, Eric Bailly, Axel Taunzebe, Alex Telles diturunkan sebagai starter. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline