Lihat ke Halaman Asli

AKIHensa

TERVERIFIKASI

PENSIUNAN sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

Ini Jadwal Dua Laga Liverpool Menuju Juara Premier League

Diperbarui: 8 Juni 2020   04:25

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Liverpool juara Liga Champions 2019 (Foto Skysports.com) 

Restart kompetisi Liga Primer Inggris akan bergulir pada 17 Juni 2020. Jadwal lengkap pekan ke-30 dan 31 sudah resmi dirilis seperti dilansir Premierleague.com (7/6/20). Semua mata akan tertuju pada dua laga awal Liverpool. 

Pekan ke-30 Liverpool akan bertandang ke Goodison Park menghadapi Everton. Kemudian pekan ke-31 menjamu Crystal Palace di Anfield.

Dua laga tersebut bisa jadi sebagai penentu The Reds meraih Trofi Premier League yang sudah diimpikan selama 30 tahun. Liverpool hanya butuh 6 poin untuk memastikan mereka juara kompetisi tahun ini. 

Liga Inggris dijadwalkan kembali digelar tanpa penonton pada 17 Juni 2020 mendatang waktu setempat dengan menggelar laga Manchester City melawan Arsenal dan Aston Villa melawan Sheffield United. Ini adalah laga tunda mereka saat sebelum kasus pandemi covid 19.

Liverpool saat ini memimpin klasemen dengan 82 poin, unggul 25 poin atas Manchester City di posisi kedua dengan 57 poin dengan menyisakan laga tunda.

Laga ke-30, Liverpool melawan Everton berlangsung pada Senin (22/6/20) pukul 01.00 WIB dini hari tanpa penonton. Derby klub sekota ini memiliki rivalitas panas diantara para fans mereka.

Laga derby ini seharusnya berlangsung di Goodison Park Kota Liverpool. Namun belum diputuskan laga berlangsung dimana. Hal ini  untuk menjaga kemungkinan terburuk dari kerumunan fans fanatik dari kedua klub. 

Wali Kota Liverpool sendiri, Joe Anderson mengharapkan bahwa laga penentuan gelar juara Liga Inggris bagi Liverpool saat melawan Everton dalam Derbi Merseyside tersebut digelar di Stadion Goodison Park bukan di tempat netral.

Laga berikutnya dipekan 31, Liverpool menjamu Crystal Palace pada Kamis (25/6/20) pukul 02.00 WIB dini hari. Laga ini tanpa penonton berlangsung di Anfield. 

Aparat keamanan harus bekerja keras mengawal laga tersebut. Hal itu dikhawatirkan terjadinya kerumunan Fans The Reds walaupun hanya di luar Stadion. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline