Lihat ke Halaman Asli

AKIHensa

TERVERIFIKASI

Pensiunan sejak tahun 2011 dan pada 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer.

Kontra Sriwijaya FC, Musibah Kembali Menimpa Persib

Diperbarui: 4 Agustus 2018   09:08

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Jonathan Bauman belatih di GBLA (Foto Persib.co.id)

Kompetisi Liga 1 benar-benar menjadi ajang tempa bagi mental Persib Bandung. Dalam pekan pekan terakhir ini, 

Komisi Disiplin (Komdis) PSSI pimpinan Asep Edwin Firdaus telah menjatuhkan sanksi larangan bermain dua pertandingam karena dianggap telah melakukan pelanggaran disiplin dan denda uang kepada Bojan Malisic dan Hariono. Merekapun tidak bermain saat Persib bertamu ke markas PS Tira.

Kini kembali Persib Bandung harus mengalami kerugian karena Komdis PSSI kembali menjatuhkan sanksi kepada pemainnya yaitu Ezechiel N'douassel yang terkena larangan bermain dua pertandingan serta denda sebesar Rp. 20 juta.

Dituliskan dalam surat Komdis bernomor 100/L1/SK/KD-PSSI/VII/2018, tertanggal 1 Agustus 2018, Ezechiel, pemain asal Chad  tersebut diklaim melakukan pemukulan terhadap Hansamu Yama saat timnya menghadapi Barito Putera pada pekan ke-17 Go-Jek Liga 1, 22 Juli lalu.

"Merujuk kepada pasal 49 ayat (1) d dan (2) Kode Disiplin PSSI, Sdr. Ezechiel N'douassel dihukum larangan bermain sebanyak 2 (dua) kali pada pertandingan Persib  Bandung vs Sriwijaya FC tanggal 4 Agustus 2018, Mitra Kukar vs Persib Bandung tanggal 10 Agustus 2018," demikian surat Komdis bertandatangan sang ketua, Asep Edwin Firdaus seperti dirilis laman Persib.co.id (2/8/18).

Dengan adanya sanksi tersebut maka Ezechiel tidak akan bermain saat Persib menjamu Sriwijaya FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Sabtu (4/8/18) pukul 16.00 WIB. Demikian pula dua pemain lainnya Haryono dan Bojan Malisic masih terkena hukuman satu pertandingan.

"Memang ini kerugian, tapi tidak masalah bagi tim kami. Saya dan tim ini sudah terbiasa menghadapi situasi seperti ini. Ada beberapa pemain bisa menjadi opsi di posisi yang ditinggalkan, no problem," kata Abah Gomez kepada Persib.co.id (3/8/18).

Namun rupanya kekhawatiran ini bukan menjadi alasan bagi Persib untuk meraih poin penuh di Stadion GBLA. Wajib tiga poin adalah tekad mereka, apalagi disaksikan ribuan Bobotoh yang selalu setia mendukung Maung Bandung. 

Optimis Abah Gomez bukan tanpa alasan. Bermain tanpa Ezechiel dan Bojan Malisic pernah mereka lakukan ketika Persib berhasil menundukkan PS Tira di kandangnya. Duet Jonathan Bauman dan Patrich Wanggai dinilai sudah mulai padu dan keduanya mampu tampil impresif. Duet pertahananpun, Ibonefo dan Indra Mustafa cukup tangguh.

Patrich Wanggai, Persib (Foto Persib.co.id)

"Mereka (Bauman dan Wanggai) sudah cukup membuktikan kapasitasnya. Saya yakin mereka akan bermain lebih termotivasi lagi saat pertandingan nanti. So, apa yang harus kami takutkan?" Kata Gomez dengan nada menantang (Persib.co.id 3/8/18).

Liga-indonesia.id (3/8/18) mencatat bahwa Persib masih memimpin di puncak klasemen sementara Liga 1 dengan 32 poin sehingga laga pekan ke 19 ini sangat penting untuk dimenangkan. Jika berhasil menang atas Sriwijaya FC, maka 3 poin tambahan bagi Persib menjadi 35 poin, kokoh ada dipuncak.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline