Lihat ke Halaman Asli

Hennie Triana Oberst

TERVERIFIKASI

Penyuka traveling dan budaya

Beda Negara Beda Cara Berhitung dengan Jari

Diperbarui: 9 Mei 2022   17:45

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Beda negara beda cara berhitung dengan jari | foto: dreamstime—

1, 2, 3, ...

Ternyata menghitung dengan jari dari 1 sampai 10 tidak sama di semua negara. Ada beberapa yang sama, mirip, atau berbeda sama sekali.

Di Filipina hitungan satu dimulai dengan jari kelingking, diikuti jari manis, jari tengah, telunjuk, dan ibu jari. Pergerakan jari yang membutuhkan latihan bagi yang tidak biasa.

Indonesia
Masih ingat tidak bagaimana dulu diajarkan menghitung dengan jari?

Hitungan 1 dimulai dengan telunjuk mengarah ke atas dan jari yang lain terkepal. Lalu 2, jari tengah diangkat ke atas, kemudian 3 dan 4 diikuti jari manis dan kelingking, terakhir ibu jari terbuka pada hitungan 5. Untuk hitungan 6 sampai 10 diulangi dengan menggunakan tangan yang lainnya. 

Cara menghitung seperti di Indonesia dilakukan juga di beberapa negara lain, seperti Amerika Serikat dan Inggris. Umumnya negara-negara berbahasa Inggris menghitungnya sama seperti di Indonesia. 

Jerman
Orang Jerman menghitungnya juga beda. Hitungan 1 dimulai dengan mengacungkan ibu jari, lalu 2 dengan mengangkat jari telunjuk, diikuti 3 membuka jari tengah, 4 jari manis, dan 5 dengan kelingking. Untuk hitungan 6 hingga 10 diulangi dengan menggunakan tangan kedua. 

Menghitung dengan jari di Jerman| foto: Spiel-Lese-Maus.de

Bagi sebagian orang yang tidak terbiasa atau baru pertama sekali menghitung yang diawali dengan jempol terkadang sedikit merepotkan pada hitungan ke 4 dan 9. 

Sebetulnya ini hanya kebiasaan saja, dengan berjalannya waktu, tidak ada kesulitan melakukan hitungan satu pada jari telunjuk maupun dengan jempol.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline