Lihat ke Halaman Asli

Hennie Triana Oberst

TERVERIFIKASI

Penyuka traveling dan budaya

Jadi Penumpang Gelap di Bus dan Kereta Jerman? Jangan Coba-coba!

Diperbarui: 2 Februari 2020   06:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi: Stadtwerke Tuebingen/businessinsider.de

Termasuk sering saya menggunakan transportasi umum di Jerman, salah satunya jika bepergian agak jauh dan malas untuk menyetir kendaraan sendiri atau ke tempat yang merepotkan untuk mencari tempat parkir.

Transportasi umum di Jerman seperti bus menjangkau semua perumahan penduduk. Tetapi jika di kota kecil atau desa seperti di tempat tinggal kami, bus tidak beroperasi di hari Minggu atau hari libur nasional. Walaupun begitu kita bisa saja memesan mobil sebagai pengganti bus 30 menit sebelum jadwal yang kita pilih. Jadwal ini sesuai jam keberangkatan bus, yang ditempelkan di halte. Nomor telepon yang akan kita hubungi juga ada di bagian bawah jadwal jam keberangkatan bus tersebut.

Rutenya sesuai rute bus yang biasa beroperasi dari halte bus tempat kita berangkat. Ongkosnya juga sama seperti ongkos bus. Jika kita punya tiket bulanan, cukup tunjukkan tiket tersebut.

Tiket bus dan kereta bisa kita beli online lewat ponsel, mesin automat atau jika naik bus bisa dibeli ketika naik, supir akan memberikan tiket sesuai tempat tujuan. Jarang ada pemeriksaan apakah kita membeli tiket atau tidak.

Saya ingat saat masih belajar bahasa Jerman beberapa tahun lalu. Seorang teman sekelas, Murat, laki-laki dari negara Turki datang sangat terlambat. Saat istirahat dia bercerita sambil tertawa tergelak-gelak. 

Pagi itu dia berangkat ke sekolah bahasa kami dari rumah sepupunya. Murat memiliki tiket bulanan, tertera zona mana saja yang boleh dia tuju dengan tiket tersebut. Ternyata rumah sepupunya tidak masuk zona di tiket itu. Seharusnya ia membeli tiket jika berangkat dari rumah sepupunya.

"Sebetulnya kamu tau nggak sih kalau rumah sepupumu nggak masuk zona tiketmu?" Saya tanya Murat. Penasaran juga, karena dia orangnya selalu taat aturan.

"Iya, tau. Tapi coba-coba," jawabnya sambil terpingkal-pingkal.

Ternyata Murat sedang sial. Pagi itu, di dalam bus ada pemeriksaan tiket. Ketika dia menunjukkan tiket, ternyata tidak masuk zonanya. Ditanya tanda pengenal, dia tidak membawanya.

Akhirnya dia harus turun dengan petugas. Menunggu polisi datang menjemput.

Memang jika kita tidak bisa menunjukkan tanda pengenal apapun, urusan akan diserahkan kepada pihak kepolisian.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline