Selama tahun 2010 ini diperkirakan industri software di Indonesia mengalami kerugian mencapai USD 1 Miliar, WOW!! Indonesia menduduki posisi ke 8 dari 111 negara yang didaftar sebagai negara-negara dengan tingkat pembajakan tertinggi didunia.Tingkat pembajakan di Indonesia mencapai 86 %..ckckckck...fiuh L..bahkan baru-baru ini polisi berhasil menangkap pelaku pembajakan dengan mesin yang bisa menghasilkan 1200 keping cd bajakan siap edar setiap 7 menit !! (alamak !!) (sumber detikiinet.com)
Kita tahu jika industri merugi, itu artinya negara juga ikut merugi.Dan jika industri dan negara merugi, maka pertumbuhan ekonomi pun menjadi terganggu.
bukankah kita (eh maksudnya saya..he2) sudah "terbiasa" menggunakan software bajakan? Mau install Sistem Operasi atau aplikasi perkantoran dan software2 pendukung lainnya cukup dengan modal 20.000 saja, bahkan mungkin tidak perlu modal sama sekali karena tinggal copy/burning dari orang lain..ironis bukan? Bayangkan jika kita bekerja siang malam tak kenal lelah untuk menghasilkan sebuah produk, dan itu hanya dihargai 0, bagaimana perasaan kita? Lho kok 0? Ya iya saya hitung 0 saja, lha wong dari harga 1 juta jadi Cuma 20 rb, mana untungnya? Mana bisa kasi pemasukan buat pemerintah?
jadi karena kita sudah "terbiasa" menggunakan software bajakan berarti sah2 saja menggunakan software bajakan? tidak!! karena pembajakan adalah sebuah pencurian atas hak orang lain, dan pencurian sama dengan kejahatan..dan kejahatan tetaplah kejahatan..dan jika kita melakukan kejahatan tersebut bukankah harusnya kita disebut penjahat?? (waduh !! God, please forgive us ,eh please forgive me !!)
Lalu apa yang bisa dan harus kita lakukan??
Walaupun mungkin kita hanya menggunakan software2 tersebut untuk keperluan personal, tetapi alangkah baiknya jika kita mulai “sedikit demi sedikit” menggunakan software-software asli. Saya katakan sedikit demi sedikit, karena jika langsung kita ubah semua software yang ada di komputer/laptop kita menggunakan software asli, maka mungkin hanya sedikit orang yang mampu melakukannya karena uang yang harus dikeluarkan tidak sedikit jumlahnya. Sedikit demi sedikit, misalnya pertama-tama hanya sistem operasinya saja yang asli, misalnya ketika membeli laptop baru carilah yang sudah satu paket dengan sistem operasi asli sehingga tidak perlu repot2. Atau jika uang masih sangat2 terbatas, bisa mulai dengan membeli antivirus asli yang bisa kita dapatkan mulai dari harga 60 rb, 100 rb, 150 rb s/d 2 juta an. Barulah jika sudah ada uang lebih mulai lengkapi komputer/laptop kita dengan software2 asli.
Atau menggunakan software2 open source alias gratis adalah solusi lainnya untuk kita mulai tidak menggunakan software bajakan.Misalnya untuk sistem operasi, jika kita tidak mampu minimal membeli Microsoft Windows 7 Home Basic seharga 800 rb an, kita bisa menggunakan sistem operasi Linux.Tapi kan susah? Linux di jaman sekarang tidak lagi susah seperti dulu, sekarang sudah jauh berkembang bahkan penampilannya disebut-sebut lebih bagus daripada Microsoft Windows..walaupun mungkin masih sedikit kaku bagi sebagian orang. Tapi kan saya sudah terbiasa dengan windows?ya mau ga mau harus belajar!! Atau mau tetap menggunakan software bajakan dan disebut penjahat?? Okelah sistem operasinya pake linux, trus officenya gimana? Untuk keperluan ketik mengetik atau membuat presentasi, kita bisa menggunakan software seperti open office, yang walaupun basicnya untuk Linux tapi bisa juga di install di Windows.Atau jika anda selalu terkoneksi dengan Internet, anda bisa menggunakan Google Docs, yang tampilan dan kemampuannya hampir sama dengan Microsoft Office 2007..dan yang penting Gratis!! Sedangkan untuk keperluan antivirus, banyak antivirus2 gratis yang bagus misalnya avast antivirus (versi free) ataupun antivirus2 lokal seperti smadav dan pcmav.
Tapi kapan ya saya bisa beli software asli? Kayanya ga mungkin deh..jika sekarang masih belum bisa, atau sepertinya nantipun akan sangat berat..minimal sekarang dimulai dengan komitmen, bahwa jika suatu saat uang kita mencukupi kita akan membeli software asli dan lepas dari menggunakan software2 bajakan..bukankan Tuhan selalu menyertai orang2 yang mempunyai niat baik? Yakinlah bahwa kita bisa membeli dan menggunakan software2 asli..
Dulu saya (halah..mulai curhat nih..he2) seperti bermimpi punya keinginan menggunakan software Microsoft Windows asli, software bajakan pun jadi pilihan saya. Tetapi saya bersyukur sekarang bisa menggunakan Microsoft Windows asli (walaupun Cuma Windows 7 Home Basic..he2), dan minimal antivirus saya juga asli..walaupun masih ada keinginan saya yang lain yang belum bisa terwujud yaitu mempunyai software asli untuk mendevelop program (Microsoft Visual Studio)..saya berharap 1 atau 2 tahun kedepan bisa membeli yang asli..semoga :), bukankan Tuhan selalu menyertai orang2 yang mempunyai niat baik? (halah...diulangi lagi..), saya bukan mau menyombongkan diri dengan cerita diatas (nyombongin apa lha wong kalo ditotal-total ga lebih dari 1 juta nominalnya), cuma mau memberikan contoh..kan ironis kalo saya ngasi tau tapi ga melakukannya?betul ga? Bukankah...(halah..udah cukup2 ga usah diterusin)..
Menurut penelitian, jika kita bisa menekan 10 persen saja tingkat pembajakan di Indonesia selama 4 tahun maka itu berpotensi membuka 1884 lapangan pekerjaan baru dibidang TI (sumber detikinet.com),dan itu artinya mengurangi angka pengangguran di Indonesia..mantap bukan? Mari kita mulai dari diri kita sendiri, dari komputer/laptop kita sendiri kita menggunakan software2 asli..dengan begitu kita turut memutus mata rantai penyebaran software2 bajakan..dan turut membuka lapangan pekerjaan baru..dan turut membuka kran pemasukan bagi pemerintah..dan turut berdukacita untuk pelaku-pelaku pembajakan..he2..
Oiya sekedar referensi (ck..ck..ck..belum beres juga nih? Udah kebanyakan tuh tulisannya!!) untuk melihat harga software2 asli, salah satunya anda bisa mengunjungi website www.softwareasli.com (harap diingat !! saya ga ada hubungannya dengan pemilik website tersebut, jadi saya tidak sedang promosi, hanya memberikan referensi)..