Lihat ke Halaman Asli

Hendi Setiawan

TERVERIFIKASI

Kompasianer

Mimpi Naik BBJ2

Diperbarui: 13 Desember 2015   12:27

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="Pesawat Kepresidenan - Indonesia One"][/caption]

BBJ2 ada varian khusus Boeing 737-800 yang digunakan sebagai pesawat terbang Kepresidenan Republik Indonesia, dengan tanda panggil Indonesia One dan kode registrasi RI-001.

Hadiah kejutan Presiden Jokowi untuk Kompasiana dan Kompasianer rupanya masih berlanjut. Setelah mengundang makan di Istana Negara Kompasianer yang aktif mendukung Jokowi pada Pilpres 2014, tanggal 12 Desember 2015 mendadak 100 Kompasianer diundang makan siang di Istana Negara, sebagai kompensasi batalnya kehadiran beliau di Kompasianival 2015 di Gandaria City Jakarta Selatan.

Kali ini kriteria Kompasianernya terserah saja kata Presiden, pokoknya 100 orang. Hehehe iya lah pak kan Pilpres sudah selesai. Sepengamatan saya dari rumah, mas Isjet sebagai assisten COO Kompasiana (betul tidak titel jabatan ini hehehe) cepat mengambil keputusan menentukan kriteria 100 Kompasianer yang diajak makan siang bersama Presiden, ditetapkanlah kriterianya Kompasianer yang aktif menulis! 

Seandainya kemarin saya tidak sakit, barangkali bisa ikut ke Istana Negara makan siang bersama Presiden Jokowi. Kelihatannya saya masuk kriterianya mas Isjet, tulisan sampai kemarin pagi berjumlah 1010 artikel, dibaca lebih dari 900 ribu kali, not so bad lah. Hitung-hitung mengulang sejarah berkunjung ke Bina Graha, Kantor Presiden Suharto pada Mei 1978, ketika mengucapkan terimakasih telah diberi bea siswa Super Semar. Padahal Januari 1978 masih ikut mendemo pak Harto. Salah satu sisi kebaikan pak Harto bagaimana pun tak boleh dilupakan.

Tak dapat makan siang bersama Presiden Jokowi, ternyata beliau masih memberi hadiah dan harapan, dua Kompasianer diberi kesempatan ikut kunjungan Presiden ke daerah menggunakan pesawat terbang Kepresidenan BBJ2. Siapa orangnya, nanti pak Teten Masduki -Kepala Staf Kepresidenan- yang menentukan dua orang Kompasianer itu.

Terima kasih pak Thamrin Dahlan yang saya dengar mengusulkan ikutnya Kompasianer naik pesawat Kepresidenan pada kunjungan Presiden Jokowi ke daerah-daerah. Siapa tahu pak Thamrin Dahlan yang mengusulkan, saya salah satu yang diundang pak Teten Masduki hehehe.

Selamat untuk Kompasiana, telah sangat dikenal "Istana". Mari kita menulis yang optimis, positif, ikut membantu bangsa menjadi berpikir positif. Kira-kira begitu ajakan bapak Presiden.

 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline