Lihat ke Halaman Asli

Kisah Kita

Diperbarui: 28 Februari 2016   12:29

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Kupu-kupu dapat terbang kemanapun yang diinginkannya, tapi ketika ada hal yang meghadang tidak semudah itu untuknya melanjutkan perjalanannya. Indahnya warna kupu-kupu, kadang membuat manusia lupa akan asal-usulnya yang sebernarnya adalah sebuah ulat bulu yang banyak tidak disukai manusia. Namun untuk mengetahui masa lalunya apabila saat ini dia menjadi lebih baik. banyak hal yang sering ditutupi oleh seekor kupu-kupu dan dia suka pergi sesukanya. Namun tanpa diasadari setiap bunga yang dihinggapinya adalah saksi hidupnya dan semua dinikmatinya dengan begitu saja. Mengapa kupu-kupu ini tak bisa seperti tawon? hewan yang ditakuti karna sengatannya tapi tak diragukan kesetiaannya. Sejauh apaun tawon pergi mencari madu tapi dia tak pernah lupa kembali kerumahnya dan membawa madu. Kesetiaannya tak perlu diragukan lagi.

Seperti hujan yang keseribu, hujan tak pernah memberitahu ketika akan membasahi bumi, tapi terkadang memberi tanda akan kehadirannya. Tak pernah ada yang tahu berapa tetes hujan turun pada hari ini dan kapan hujan akan pergi dan akan datang lagi, tapi percayalah tak akan selamanya hujan ada dan tak akan selamanya hujan pergi, setiap yang datang pasti akan pergi dan setiap yang pergi pasti akan kembali. Hujan yang menjadi saksi hidupku walau dia sedang tidak ada pasti ketika hujan datang dengan mudahnya semua hal yang kualami kuberitahu begitu saja. Tapi sang tawon tak seperti itu walaupun dia sering kembali tapi semua yang dialami akan diberitahukannya. Bersembunyi dalam sarangnya membawa yang dialaminya dan menyimpannya dalam-dalam serapat mungkin walaupun terkadang adahal yang akan ketahuan. Bagaimana dengan kupu-kupu? Walau dia tak pasti akan kembali tapi setiap bunga yang hinggapinya pasti akan dia ingat baunya dan memberitahu bunga yang terharum dan bunga yang kurang harum. Kupu-kupu berniat baik agar teman-temannya tidak hinggap dibungan yang kurang harum.

Matahari punya kisah, dan kisahnya yang paling nyata. Semua terlihat jelas oleh kupu-kupu dan tawon karna mereka sering menemani matahari menyinari bumi. Saat hujan datang matahari akan pergi tapi terkadang mereka datang bersamaan. Saat itulah bumi terlihat lebih indah hujan yang diiringi matahari, kupu-kupu dan tawonpun terbang dengan bebas dan memandang indahnya bumi.

Semua hal saling menguntungkan kisah kita sudah sampai sini dan tak aka nada yang sia-sia mungkin perlu lebih menikmati perjalanan ini karena walaupun kita berjalan masing-masing semuanya akan kembali dan bersama. Kidah kita akan selalu berjalan bersamaan walau pada tempat yang berbeda.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline