Lihat ke Halaman Asli

Harapan Surprise Bintang Badminton Indonesia-Part 2 (Yonex Sunrise India Open 2024)

Diperbarui: 15 Januari 2024   17:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bulutangkis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Vladislav Vasnetsov

Tim Indonesia akan kembali mencoba peruntungan di India Open setelah kekalahan pada Malaysia open minggu lalu. Perjuangan berat bakal dilakoni Anthoni Sinisuka Ginting dan rekan-rekannya pada tournament BWF Yonex Sun Rise India Open 2024 super 750 .Pertandingan akan digelar di K.D.Jadhav Indoor Hall India mulai 16-21 Januari 2024. Hasil drawing menunjukkan ujian yang tidak mudah bagi peara pemain Indonesia untuk bisa sampai pada partai puncak dan menjadi jawaranya.

Tunggal Putra 

Sektor Tunggal putra Indonesia menurunkan 3 pemain, yakni Anthoni Sinisuka Ginting, Jhonatan Cristie dan Chico Aura Dwi Wardoyo. Anthoni saat ini menempati peringkat 4 dunia disusul Jonathan Cristie di peringkat 5. Sedangkan Chico bertengger di peringkat 26.

Pada laga perdana Ginting akan meladeni Kanta Tsuneyama dari Jepang. Meski secara peringkat Ginting lebih tinggi namun pengalaman bertanding keduanya Tsuneyama masih unggul ( 5-3) atas Ginting dari 8 kali pertemuan. Pemain peringkat 15 dunia tersebut bisa menjadi penjegal bagi Anthoni jika tidak diwaspai.

Sedangkan Jojo akan melawan Ng Kalong angus dari Hongkong. Dari hasil 11 kali pertemuan dengan Angus skornya (6-5) untuk keunggulan Jojo. Jojo berada satu grup dengan Kodai Naraoka dan Juara Malaysia Open 2024 Anton Andersen dari Denmark.

Pada babak pertama Chico akan menghadapi Christo Popov dari Perancis. Head to head keduanya (1-0) untuk keunggulan Chico. Jika menang Chico akan melawan pemenag antara Viktor Axelsen dari Denmark melawan Wang Tzu Wei dari China Taipei. Axelsen lebih diunggulkan sebagai pemegang peringkat 1 dunia sekaligus unggulan pertama pada turnamen berhadiah USD 850.000 ini.

Tunggal Putri

Gregoria Mariska Tunjung menjadi satu-satunya pemain tunggal putri dari Indonesia. Pada babak 32 Grego akan menghadapi Sung Shuo Yun dari China Taipei. Head to head (3-0) untuK Jorji. Grego berada satu grup dengan Ratu Buluntangkis dunia An Se Young, Ratchanok Intanon dan Yeo Jia Min.

Ganda Putra

Permainan pasangan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri akan diuji pada laga pertama. Bakri akan kembali bertemu rivalnya yakni unggulan 4 dari Denmark Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen. Pertemuan terakhir mereka terjadi pada Malaysia Open 2024 minggu lalu dimana pasangan  Bakri kalah. Head to head (0-3 ) untuk ganda Denmark.

Pasangan Indonesia lainnya Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan menghadapi Man Wai Chong/Kai Wun Tee dari Malaysia. Head to head skor  (1-0) untuk Fajrin. Pada laga lain akan bertanding pasangan Leo Rolly Carnando/Daniel Martin melawan Rasmus Kjaer/Frederik Sogaard. Head to head kedua ganda putra adalah (1-0) untuk keunggulan Leo/Daniel. Jika pasangan Fajrin dan Leo/Daniel bisa mengalahkan lawan masing-masing di babak 32 maka akan terjadi perang saudara di babak 16 besar.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline