Lihat ke Halaman Asli

Hasna NabilaQotrunada

Menuju tak terbatas dan melampauinya

Pemeriksaan Kesehatan Gratis oleh Mahasiswa Politeknik Indonusa Surakarta

Diperbarui: 1 Februari 2022   17:34

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: dokumen pribadi

Surakarta, Mahasiswa Farmasi Politeknik Indonusa Surakarta dengan dibantu oleh masyarakat desa melaksanakan pemeriksaan kesehatan gratis untuk Lansia. Kegiatan ini diselenggarakan di Posyandu Lansia Desa Proklim Gajah Putih Rt 03/ Rw 09 Karangasem, Laweyan, Surakarta pada Sabtu (22/1) lalu. 

Tidak hanya pemeriksaan kesehatan, juga dilakukan penyuluhan kesehatan tentang penyakit dan cara mencegahnya. Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 36 lansia dengan rentang usia 40-95 tahun. 

Adapun jenis pemeriksaan yang dilakukan adalah, pemeriksaan Gula Darah, Tekanan Darah, Tinggi Badan, Berat Badan, Lingkar Badan. Dengan kegiatan ini, diharapkan para lansia dapat mengetahui kondisi tubuhnya serta bila ditemukan indikasi memiliki penyakit tertentu agar dapat melakukan pengobatan lebih lanjut.

sumber: dokumen pribadi

Dengan adanya pandemi COVID-19 yang belum berakhir hingga kini, para lansia diimbau agar tetap melaksanakan protokol kesehatan seperti : memakai masker, mencuci tangan,  menjaga jarak serta meningkatkan imun tubuh dengan mengonsumsi makanan yang kaya akan vitamin dan rajin berolahraga. 

sumber: dokumen pribadi

Orang-orang yang sudah masuk lanjut usia atau lansia merupakan kelompok yang paling rentan tertular Covid-19. Kekebalan tubuh yang kian berkurang dan kemungkinan adanya komorbid menjadi faktornya. Tak hanya itu, lansia pun berpotensi mengalami gejala panjang Covid-19 atau disebut Long Covid-19. 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline