[caption id="" align="aligncenter" width="500" caption="sumber gambar : play.google.com"][/caption] Dokumen merupakan salah satu hal penting yang tidak dapat dipisahkan untuk menunjang pekerjaan bagi pekerja kantor, profesional, maupun mahasiswa yang membutuhkan dokumen untuk keperluan tugas mereka. Hebatnya lagi saat ini kita tidak hanya terpaku pada perangkat komputer atau laptop untuk mengedit dan mengolah dokumen, namun dengan sebuah perangkat Android pun kita sudah bisa mengedit dokumen dimanapun dan kapanpun. Salah satu aplikasi wajib install di android untuk dokumen adalah WPS Office. WPS Office ini merupakan aplikasi pengolah dokumen yang dikeluarkan oleh Kingsoft Office Software Corporation Limited. Sebagai aplikasi pengolah dokumen WPS Office adalah salah satu yang terbaik dan paling banyak digunakan saat ini karena berbagai fitur serta layanannya sangat memudahkan pengguna dalam menjalankan aplikasi. Beberapa fitur tersebut seperti mampu untuk membaca berbagai file dokumen yang sering digunakan saat ini seperti membaca Ms Word, Ms Excel, maupun Powerpoint. Tidak cukup hanya membaca aplikasi wajib android satu ini juga mampu untuk bisa membuat dan mengolah/mengedit berbagai dokumen dalam berbagai format. Misalnya untuk dokumen Ms Word ini berguna untuk membuat dan mengolah dokumen dalam bentuk tulisan, bagi Anda yang memiliki kebutuhan membuat, membaca atau mengedit artikel atau tulisan aplikasi ini sangat cocok. Untuk fitur kedua adalah membaca, membuat dan merubah fitur di Ms Excel, Ms Excel ini sangat berguna untuk mengolah data berupa tabel. Pengolahan data seperti ini sangat berguna untuk mengolah biaya, gaji pendapatan, pengeluaran dan berbagai laporan yang berhubungan dengan tabel dan angka. Sementara untuk Power point adalah fitur yang berguna untuk membuat slide yang berguna untuk presentasi. Misalnya Anda sedang memiliki kesibukan di luar rumah yang mengharuskan Anda tidak mampu untuk mengakses komputer dan laptop. Sementara kebutuhan untuk presentasi dan meeting sangat mendesak, maka fitur MS Powerpoint dari WPS Office ini sangat membantu, karena Anda bisa membuat slide presentasi secara praktis dengan menggunakan perangkat Android Anda tanpa harus ada di dalam kantor atau rumah untuk membuat slide presentasi di komputer/laptop.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H