Lihat ke Halaman Asli

Tim Pengabdian FH UNNES Tingkatkan Pemahaman Pelaku Usaha Mikro Kecil Mengenai Penghapusan Jaminan Fidusia Secara Online

Diperbarui: 8 September 2024   16:26

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

gambar 1. 26 Juli 2024 (dokpri)

Jumat 26 Juli 2024, bertempat di Desa Batursari, Temanggung. Tim Pengabdian FH UNNES yang terdiri dari Ketua Dr. Asmarani Ramli, S.H., M.Kn, dan 3 Anggota yaitu Dr. Drs Suhadi S.H., M.Si; Irawaty S.H., M.H., Ph.D; Dina Ristanti A.Md dan 3 orang mahasiswa Tiara Aurora Alia Santosa; Lubna Firdausa Hasna; Radha Evi Nur Rizki memberikan edukasi kepada kurang lebih 30 pelaku usaha di Desa Batursari, Temanggung.

UMKM di Kabupaten Temanggung yaitu kurang lebih sebanyak 24.000. Batursari sendiri saat ini memiliki jumlah UMKM yang tergolong cukup banyak. Bidang usaha yang ditekuni kebanyakan masyarakat yaitu pedagang sembako dan makanan. Keberadaan para pelaku UMKM selain membuat lingkungan sekitarnya terlihat ramai, juga mampu meningkatkan perekonomian dan kondisi finansial desa. Permasalahan masih banyak para pelaku UMKM di wilayah Batursari yang belum mengetahui dan memahami tentang pentingnya penghapusan jaminan fidusia ketika utang telah lunas. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan pemahaman penghapusan jaminan fidusia kepada para pelaku usaha UMKM dalam rangka memberikan kepastian hukum. Fenomena ini mendorong Tim Pengabdian FH UNNES untuk melakukan Edukasi dalam rangka peningkatan pemahaman pelaku usaha mikro kecil mengenai penghapusan jaminan fidusia secara online di Desa Batursari, Temanggung. Para pelaku usaha sangat antusias dalam menerima pengetahuan dibidang jaminan fidusia ini, mereka menyampaikan pengetahuan ini sangat penting dan berguna bagi mereka di era sekarang ini.

gambar 2. 26 Juli 2024 (dokpri)

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline