Lihat ke Halaman Asli

Harris Maulana

TERVERIFIKASI

Social Media Specialist

Piru dan Tumpi Bantu Cegah Anak Indonesia dari "Stunting"

Diperbarui: 30 Januari 2018   20:12

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sekumpulan anak PAUD ikut mendukung edukasi gizi seimbang dengan menggunakan kostum berbentuk buah, sayur dan makanan pada acara

Sebagai negara yang memiliki prevalensi angka stunting atau tumbuh pendek sebanyak 36,4%, Indonesia termasuk dalam 5 besar negara yang bermasalah akan stunting berdasarkan Data Global Nutrition Report 2016. Tak hanya itu, sesuai dengan data tersebut, 37% anak juga mengalami prevalensi obesitas yang meningkat dari waktu ke waktu. Diperlukan usaha berbagai pihak untuk membantu pemerintah dalam mengatasi hal ini.

Untuk itu PT Nutricia Indonesia Sejahtera (NIS) yang merupakan bagian dari Danone melakukan kegiatan edukasi gizi di PAUD Mekar dan PAUD Cerdas yang selama ini dibawah binaan Danone. Pembinaan edukasi ini sudah dilakukan secara berkala dan berkelanjutan, dengan menggandeng Yayasan Yasmina sebagai mitra. Salah satunya adalah dengan menerbitkan buku Mari Belajar Gizi Seimbang Bersama Piru & Tumpi pada acara "Festival Gizi Anak" yang diselenggarakan Danone Indonesia di Bogor, Selasa, 30 Januari 2018. Danone Nutricia berkerjasama dengan Yayasan Yasmina mengadakan "Festival Gizi Anak" yang diadakakan dalam rangka Hari Raya Gizi Nasional yang jatuh pada tanggal 25 Januari 2018 lalu.

Peluncuran Buku Mari Belajar Gizi Seimbang bersama Piru & Tumpi Foto bersama Wailayati Ningsih, Iis Istiqamah, Saaidah bersama dengan Bunda PAUD Kecamatan Pasar Rebo, Bunda PAUD Kecamatan Citeureup, dalam pemasang puzzle bergambar sampul buku dalam peluncuran Buku Mari Belajar Gizi Seimbang Bersama Piru & Tumpi pada acara

Dalam festival tersebut juga digelar berbagai acara untuk anak-anak PAUD binaan Danone tersebut dari berbagai wilayah di Jabodetabek. Mereka mengikuti berbagai lomba seperti lomba mewarnai, merangkai puzzle gizi seimbang serta lomba bekal "isi piringku" sehat untuk para bunda. 

Orang tua siswa PAUD sedang mengikuti perlombaan bekal sehat untuk anak pada acara




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline