Lihat ke Halaman Asli

haris hidayat tole

PMII UNU Kalimantan Selatan

PMII Wadah Perjuangan

Diperbarui: 28 Oktober 2019   21:26

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentas Ziarah wali song oleh rayon Teknik Extreme komisariat Darul 'Ulum Jombang | dokpri

Assalamu'alaikumwarahmatulloh wabarakatuh

Salam nusantara, salam kebangsaan semuanya. Patut kita bersukur pada allah SWT atas segala karunianya sehingga kita masih bisa menikmati kehidupan ini. Selain itu tak lupa salawat serta salam tak lupa dihaturkan kepada Nabi Muhammad SAW sebagai manusia yang telah membawa kita dari zaman peperangan menjadi zaman pergerakan yaitu Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia. Agama islam beserta ajaran-ajarannya yang sejuk, damai, menjadi kabar gembira dan sebagai pedoman hidup telah mengalami perkembangan yang pesat, baik dari segi kualitas maupun kuantitas. Salam pergerakan!!!

Perkenalkan nama saya Haris Hidayat mahasiswa teknik informatika semester 1 di kampus Universitas Nahdlatul Ulama Kalimantan Selatan. Sebagai mahasiswa transfer dari universitas darul 'Ulum jombang saya akan sedikit bercertia bagaimana proses saya di PMII selama hampir 2 tahun. Sebelum-nya apa sih PMII itu ? dan apa isi dari PMII, apa kegiatan PMII, apa untungnya ikut PMII. Nah saya sebagai kader PMII akan berbagi sedikit cerita seputar  pengalaman saya di PMII (Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia). 

Kegiatan diskusi rutinan oleh Rayon Tenkik Extreme - dokpri

Apa itu PMII? PMII adalah organisasi kemahasiswaan yang berfungsi sebagai wadah para mahasiswa untuk belajar diluar kampus dengan pembahasan seperti isu yang sedang hangat dan bagaimana kader PMII menyikapi suatu isu tersebut. Di PMII mengajarkan kita berfikir lebih kritis dalam menghadapi suatu persoalan yang ada di masyarakat, pemerintahan, kampus dll.

Tahun 2017 tepatnya bulan November ada ospek dimana menandakan kegiatan perkuliahan akan dimulai. Namun sebagai mahasiswa baru yang tersirat difikiran saya hanya kegitan kampus sebagai menyambut hangat para mahasiswa baru. Namun kenyataan nya lebih dari itu, kader PMII sudah menyusun strategi kederisasi untuk mendapatkan calon anggota baru guna meneruskan estafet pengkaderan. Setelah mendapatkan calon anggota pengurus Rayon atau Komisariat akan segera mengadakan MAPABA (masa penerimaan anggota baru) sebagai langkah awal proses di PMII. Dalam pelaksanaan mapaba mahasiswa dikenalkan apa iitu PMII, apa landasan PMII, tujuan PMII sehingga kader yang masuk PMII benar benar tau dan tidak salah dalam mengikuti organisasi. Pada saat saya mengikuti mapaba yang diadakan oleh pengurus komisariat Darul Ulum Jombang saya dikenalkan dengan materi materi PMII yang di isi oleh senior ataupun alumni PMII sendiri. Pada awalnya masih ada keraguan bergabung dengan PMII. Sebagai orang yang pemalu saya termotivasi dari sahabat sahabat yang ada di PMII terutama dalam hal Publik Speking. Setelah resmi menjadi anggota PMII untuk kegiatan yang dijalankan lebih mengarah pada pendekatan emosional antara kader dan pengurus. Sehingga tidak ada sekat atau rasa sungkan. Di pmii kita di perkenalkan  dengan dunia dengan cara sudut pandang yang berbeda, bias mendapatkan ilmu yang mungkin tidak bisa kita dapatkan di tempat lain bahkan di kelas saat jam kuliyah. Di PMII saya juga mendapatkan pengalaman yang luar biasa tentang kehidupan, kita diajarkan peka terhadap permasalahan-permasalahan yang ada di sekitar kita terhadap sesama. Namun sahabat sahabat juga tidak boleh melupakan kewajiban sahabat sahabat sebagai mahasiswa yaitu kuliah. Tidak sedikit yang menilai bahwa ikut organisasi akan menghambat kelulusan, jawabannya bisa iya dan bisa tidak tergantung bagaimana sahabat menjalani keduanya. Memang benar ada beberapa mahasiswa karna terlalu asik berorganisasi sehingga lupa akan kewajibannya sebagai mahasiswa. Namun jangan pandang remeh mahasiswa yang telat lulus karna ber PMII loh sahabat sahabat. Justru merekalah yang berpotensi lebih dulu sukses. Kanapa demikian? Menurut saya pribadi mahasiswa yang aktif di organisasi akan jauh lebih banyak memiliki jaringan  terutaman sesame PMII. Di Banjarmasin PMII hamper ada diseluruh kampus negeri ataupun swasta. Di tambah lagi dengan hadirnya PMII di universitas UNU Kalimantan Selatan akan menambah ketat persaingan intelektual dengan kampus kampus yang lain.

PMII sendiri lahir dari Rahim ormas islam terbesar di Indoneasia yaitu Nahdlatul Ulama. Ide dasar berdirinya Pergerkan Mahasiswa Islam Indonesia  bermula dari adanya hasrat kuat para mahasiswa nahdliyin untuk membentuk suatu wadah (organisasi) mahasiswa yang berideologi ahlussunah waljama'ah (aswaja). Sehingga tidak ada keraguan bagi warga nahdlatul ulama untuk bergabung dengan organisasi PMII.

Semoga tulisan ini dapat bermanfaat bagi sahabat sahabat semua. Sehingga nantinya pasca dari masa penerimaan anggota baru (MAPABA) dapat memahami, meyakini dan memang menjadi pilihan prioritas sahabat sahabat semua untuk ber khidmat dan berjuang bersama PMII.

Jangan berfikir apa yang kamu dapatkan di pmii tetapi berfikirlah apa yang kamu beri untuk pmii.

Dan saya tidak pernah mendapat apa apa di pmii tetapi semua yang saya cari ada di PMII. 

Salam pergerakan!!

Wallaahul muwaffiq ila aqwamiththarieq,

Wassalamu'alaikum warohmatullohi wabarokatuh




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline