MATERI BAHASA INDONESIA: MENGUBAH CERPEN HATARAKIBACHI MENJADI PUISI
Hatarakibachi adalah cerpen karangan Awit Radiani. Cerpen berkisah tentang seorang Nina yang merasa tidak layak terpilih dalam kongres seni budaya Asia di Jepang. Di Jepang ia bertemu pula dengan pria di masa lalunya--Endo--yang dianggapnya sebagai kutu pekerja.
Dalam Kurikulum Merdeka, cerpen "Hatarakibachi" menjadi bahan ajar bagi siswa kelas 11. Siswa diminta mengubah cerpen tersebut ke dalam puisi.
Sebelum mengubahnya ke dalam puisi, terdapat beberapa langkah yang perlu diperhatikan, yaitu:
Baca cerpen dengan cermat
Temukan poin penting (isi cerpen)
Catat kata-kata penting yang ditemukan
Mulai menulis puisi
Puisi dapat ditulis dengan beberapa sudut pandang (POV 1, POV 2, POV 3)
Puisi tidak harus diberi judul yang sama dengan cerpen sebelumnya