jauh sebelum imsak, aku masih mendengar suara tangan-tangan ibu
yang sibuk mengaduk belanga dan sodet besi
juga sepasang kaki
yang berlalu lalang di antara dapur, mesin cuci, kulkas, dan wastafel
yang di dalamnya penuh piring-piring kotor
sisa-sisa berbuka
lalu aroma bawang
juga tubuh ibu mulai beradu
terbawa uap panas
dari semangkuk lauk
uh, bukan ... adalah sebelanga lauk