Lihat ke Halaman Asli

Hanung Prabowo

Mencoba menjadi penulis

Hadapi MEA, BSN Buka Layanan Informasi Terpadu (LITe) untuk SNI  

Diperbarui: 27 Juli 2015   14:14

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

 

Kita tahu bahwa awal tahun 2016, semua negara – negara di kawasan ASEAN akan menyambut MEA yaitu Masyarakat Ekonomi Asean, dimana semua barang maupun jasa bebas masuk dan keluar antar Negara - negara di ASEAN. Indonesia sebagai negara terbesar di ASEAN dengan produk dan jasa yang sangat beragam pasti tidak ingin barang – barang maupun jasa dari luar negeri masuk ke dalam Indonesia dan menguasai pasar domestik. Pemerintah Indonesia menekankan bagi semua sektor industry untuk memperhatikan kualitas produk – produknya.

Industri di Indonesia terdiri dari berbagai sector yaitu industry besar, menengah, kecil, dan mikro. Kualitas produk – produk perusahaan besar dan menengah sebagian besar telah mampu bersaing dengan produk luar negeri. Hanya saja perusahaan kecil dan mikro yang banyak produknya belum mampu bersaing dengan produk luar negeri. Padahal menurut Kementerian Koperasi dan UMKM, jumlah indutri kecil dan mikro mencapai 56,5 juta unit, dan 98,9 persen adalah usaha mikro (ANTARA News).

Produk – produk di Indonesia terutama usaha mikro dan kecil yang belum dapat bersaing pada umumnya karena belum adanya standarisasi dalam produk mereka sehingga tidak bisa diterima di luar negeri. Mereka sebagian besar belum mendapatkan sertifikasi SNI. Jika belum mendapatkan SNI, barang – barang tersebut akan kesulitan untuk bersaing dalam perdagangan global khususnya di ASEAN. Untuk itu diharapkan masyarakat yang berwirausaha mikro dan kecil agar dapat mendaftarkan produk mereka agar memperoleh sertifikat SNI dan dapat bersaing dalam menghadapi MEA tahun depan.

Badan Standardisasi Nasional sebagai lembaga pemerintah yang menangani Standar Nasional Indonesia (SNI) berperan aktif dalam menyambut MEA melalui usaha menstandarkan produk – produk di Indonesia. BSN fokus dalam menangani produk – produk yang berhubungan dengan masalah kesehatan, keselamatan, keamanan, dan lingkungan hidup.

Untuk memudahkan masyarakat dan wirausaha mendapatkan informasi mengenai SNI maka BSN membangun Layanan Informasi Terpadu (LITe). LITe tersebut terletak di Gedung BPPT 1 Lt.1 Jl. Mh Thamrin, Menteng, Jakarta Pusat. Dengan adanya layanan tersebut diharapakan masyarakat dapat mudah mendapat informasi mengenai proses mendapatkan SNI dan dapat mendaftarkan produknya agar mendapatkan SNI.

 

Di dalam LITe tersebut juga terdapat ruang perpustakaan, ruang baca, kantor pos, ruang serbaguna, dll. Untuk itu diharapkan masyarakat dapat memanfaatkan LITe BSN sebagai informasi standardisasi dengan sebaik - baiknya.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline