Lihat ke Halaman Asli

Haning Arum S.

MomPreneur, Penulis, Editor. Pemilik blog haningarum.com

Tips Manjur Move On dari Mantan

Diperbarui: 14 Mei 2022   18:12

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Jakarta (14/5/22). Siapa yang belum bisa move on dari mantan, bahkan merasa sangat sulit untuk move on? Hayo, ngaku :)

Sebenarnya, untuk move on dari mantan itu bisa dibilang susah, bisa juga dibilang mudah. Semua tergantung bagaimana kita mengendalikan hati dan pikiran kita. Kamu pernah nggak, Kak, move on dari mantan? Pernah, dong! :)

Nah, buat kamu yang masih berat atau susah untuk move on dari mantan, simak ya cara move on dari mantan ini :)

1. Terima saja apa yang terjadi dan berdamai dengan diri sendiri.

2. Mulai kontrol diri dengan cara nggak usah inget-inget lagi kenangan kalian. Tutup buku saja, ya.

3. Stop stalking medsosnya! Jangan kepo, yooo ... Berhenti mencari tahu kehidupannya dari media sosial. Ngapain amat! Kan udah mantaaaannnn!

4. Nggak usah lagi bertanya-tanya, "Kenapa hubungan kalian bisa berakhir?" Pastinya ya karena  ketidaksesuaian antara kalian cukup besar dan Allah hanya izinkan perjodohannya sampai di situ saja hehe ...

5. Berkaca pada pengalaman lalu. Jangan sampai terulang lagi kesalahan yang sama. Kalau sudah punya pengalaman buruk pada hubungan terdahulu baiknya berkaca dan ambil pelajaran dari sana. 

Serta jangan lupa untuk memperbaiki apa kesalahan yang terjadi yang telah menyebabkan kalian berpisah.

6. Banyakin kegiatan positif dan lakukan hobi yang kamu punya. Kalau nggak punya kegiatan gimana? Ah, masa iya? Emang nggak bisa gitu cari-cari komunitas positif, atau mungkin olah raga bahkan memperbanyak ibadah. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline