Lihat ke Halaman Asli

HanaYulita 81

Mahasiswa

KKN Posko 01 UIN Walisongo Mengadakan Pembuatan Taman di Kelurahan Gunungpati Sebagai Upaya Meningkatkan Keberagaman Tanaman Obat dan Sayuran

Diperbarui: 13 Agustus 2024   22:57

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tim Media Kreatif KKN POSKO 01 UIN Walisongo 

Gunungpati, 12 Agustus 2024 -- KKN Posko 01 UIN Walisongo meluncurkan proyek pembuatan Taman yang terdiri dari Tanaman obat dan sayuran yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya sayuran dan obat untuk kesehatan. Kegiatan pembuatan taman tersebut berlangsung pada 12 Agustus 2024 bertempat di Kelurahan Gunungpati, Kecamatan Gunungpati.

Pembuatan taman di Kelurahan tersebut bukan hanya berfokus pada proses penanaman, tetapi juga pada pot tanaman yang bervariatif menggunakan bekas galon air plastik yang diwarnai dengan cat. Hal tersebut membuat taman menjadi terlihat menarik dan indah dipandang.

Pembuatan Taman Obat dan sayuran di Kelurahan Gunungpati diharapkan dapat menjadi contoh bagi kelurahan lain dalam mengembangkan ruang hijau yang bermanfaat dan mendukung keberagaman flora lokal. Dengan adanya taman ini, diharapkan masyarakat semakin mengenal dan memanfaatkan potensi tanaman obat dan sayuran untuk kesehatan sehari-hari.

Penulis : Hana Yulita Rakhmawati 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline