Lihat ke Halaman Asli

Nur Hana

Mahasiswa

Generasi Digital Sehat: Kelompok KKN 78 Gelar Sosialisasi Literasi Digital di Sekolah

Diperbarui: 27 Juli 2024   18:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sosialisasi literasil digital di SDN 1 Ramban Wetan/dokpri

Sosialisasi literasil digital di MI Raudlatul Falah/dokpri

Di tengah pesatnya perkembangan teknologi digital, generasi muda menghadapi berbagai tantangan dalam memanfaatkan teknologi dengan bijak dan aman. Menyadari pentingnya literasi digital, kelompok KKN 78 Universitas Jember mengambil inisiatif untuk mengedukasi siswa-siswi kelas 6 di SDN 1 Ramban Wetan, dan MI Raudhatul Falah mengenai cara penggunaan teknologi yang sehat. Sosialisasi ini berlangsung pada hari Selasa, 16 Juli 2024 di aula SDN 1 Ramban Wetan, dan dilanjutkan pada hari Kamis, 18 Juli 2024 di ruang kelas MI Raudhatul Falah.

Sosialisasi dimulai pukul 09.00 WIB dengan penjelasan tentang pentingnya literasi digital dalam mendukung proses belajar dan perkembangan anak-anak di era digital. Seluruh siswa berpartisipasi aktif dalam acara ini. Tujuan dari sosialisasi ini yaitu memberikan pemahaman mengenai penggunaan internet, media sosial, dan cara mengidentifikasi serta mengatasi potensi risiko digital.

Sesi kuis di MI Raudhatul Falah/dokpri

Kelompok KKN 78 menerapkan pendekatan interaktif untuk memastikan materi dapat dipahami dengan baik. Kegiatan mencakup diskusi, permainan edukatif, dan presentasi singkat, yang dirancang untuk mendorong keterlibatan aktif siswa. Upaya untuk meningkatkan antusias dan partisipasi siswa, mahasiswa juga menyelenggarakan kuis dengan pertanyaan seputar literasi digital. Siswa-siswi yang berhasil menjawab pertanyaan dengan benar menerima penghargaan sebagai bentuk motivasi.

Literasi digital merupakan keterampilan krusial di era digital ini, dipandang sebagai kunci untuk mempersiapkan generasi muda menghadapi tantangan teknologi. Harapan dari kegiatan ini adalah siswa-siswi SDN 1 Ramban Wetan dan MI Raudhatul Falah mampu memperoleh pengetahuan, dan keterampilan praktis dalam menggunakan teknologi secara sehat. Dengan demikian, mereka akan lebih siap menghadapi tantangan digital secara bertanggung jawab dan menerapkan pengetahuan yang diperoleh dalam kehidupan sehari-hari.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline