Ada yang aneh saat dhuhur tiba
Saat adzan dikumandangkan
Saat shalat hendak dilakukan
Semua bergegas ke mushalla
Coba perhatikan
Semua yang datang orang tua
Kakek nenek yang masih setia
Bersama pergi ke mushalla
Coba dengarkan
Siapa gerangan yang adzan
Siapa gerangan yang iqomah