Lihat ke Halaman Asli

Hamdanul Fain

Antropologi dan Biologi

Puisi | Akan Lebih Baik Jika...

Diperbarui: 21 Januari 2020   10:24

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

pixabay.com

Di tepi sungai
Duduk sekejap
Air mengalir tak surut...
Penyesalan
Hanyalah menceburkan diri...
Berharap berlari ke hulu
Namun arus
Menghanyutkan ke hilir...
Tenggelam
Di kedalaman gelap
Pekat
Nyali ciut bersama logika...

Akan lebih baik jika
Kutebas saja
Benalu-benalu rasa itu
Yang membawaku terseret
Derasnya waktu

...

Bunga mekar
Satu persatu
Diriku belum juga ada
Tanda-tanda
Letih penantian
Meletupkan emosi
Merusak imajinasi
Prasangka menguliti
Kelopak-kelopak

Akan lebih baik jika
Kusirami akar hati ini
Dengan tetesan kesabaran
Biar mekar
Nanti di waktu yang tepat

...

Tanah-tanah ditinggal rerumputan
Padahal matahari suka cita
Dalam pengabdiannya
Memberi penggerak roda kehidupan
Motor-motor hijau
Di dalam daun
Rusak
Tidak terawat
Gersang dan semakin gersang
Mungkinkah balasan
Untuk sumpah serapah
Kala hujan menghapus debu?

Akan lebih baik jika
Kutersenyum
Di sanubari
Untuk kusyukuri
Meskipun hujan menyulitkan langkahku...

...




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline