Bicara dalam bahasa Inggris sukar? Sudah jamak mendengar alasan itu?
Yah, bicara dalam bahasa Inggris masih terasa eksklusif saat ini bagi kebanyakan warga +62.
Sebenarnya, kalau ada tekad yang kuat dan action bertubi-tubi tanpa henti, menguasai bahasa Inggris bisa menjadi kenyataan.
Konsisten.
Itu kata koentji-nya.
Apalagi di era teknologi maju saat ini. Dengan banyaknya Informasi bagaimana mempelajari bahasa Inggris secara cepat, seharusnya berbagai dalih "sukarnya mengerti bahasa Inggris" tidak terus-menerus keluar.
Dalam tulisan kali ini, saya ingin membagikan salah satu cara sederhana dalam melatih keterampilan berbicara dalam bahasa Inggris.
Cara ini sangat sederhana. Tidak perlu peralatan yang super canggih. Cukup bermodalkan kertas, pulpen, dan benda-benda di sekitar.
Cara yang akan kita pelajari kali ini bernama "Describing Object". Sesuai dengan namanya, kita bisa menggunakan teknik ini untuk penguasaan bahasa Inggris, khususnya berbicara (speaking), lewat metode "menggambarkan objek".
"Menggambarkan objek" bukan berarti kita menggambar sesuatu secara nyata di atas kertas. Bukan bermakna gambar secara visual, tapi "menggambar objek" lewat kata-kata.