Tahukah anda bahwa salah satu dari sekian banyak penyakit yang menjadi momok paling menakutkan bagi kaum hawa adalah kanker serviks ? Ya, kanker serviks merupakan kanker pada leher rahim yang di sebabkan karena virus HPV. Setiap waktu puluhan bahkan ratusan wanita di seluruh dunia meninggal karena keganasan kanker ini. Sebagai seorang wanita. Inilah yang menjadikan kanker serviks di sebut sebagai pembunuh wanita no 1 di dunia.
Human Papilloma Virus (HPV) adalah penyebab utama dari kanker serviks. Selain berbahaya, kanker ini juga dapat menular. Penularannya selain dengan cairan, sentuhan kulit juga dapat menularkan kanker serviks. Selain itu, penggunaan WC terutama kloset yang sudah tercemar oleh virus ini dapat menularkan kanker serviks apabila tidak di bersihkan secara baik dan benar.
Selain karena virus HPV, kebiasaan buruk lainnya juga dapat menyebabkan kanker serviks, salah satunya yakni merokok. Sering berhubungan intim dengan berbeda-berbeda pasangan juga dapat menyebabkan kanker serviks. Berhubungan intim pada usia kurang dari 16 tahun dapat meningkatkan 2 kali lipat resiko terkena kanker serviks. Penggunaan pil KB dalam jangka waktu lama, faktor keturunan serta sering melahirkan juga dapat menjadi penyebab dari kanker serviks.
Mengingat akan bahayanya kanker serviks, alangkah baiknya sebagai kaum wanita selalu menjaga kesehatan terutama organ intimnya. Pencegahan dengan membiasakan pola hidup sehat serta memperbanyak asupan vitamin C dan E, karena ada sebagian kasus yang menyatakan bahwa kanker serviks ini di sebabkan salah satunya karena kekurangan vitamin C dan E.
"Mencegah lebih baik daripada mengobati". Ungkapan ini sangat benar sekali, mengingat akan bahaya kanker serviks yang dapat merenggut nyawa. Lakukan pemeriksaan Pap Smear minimal sebulan sekali, atau bisa juga dengan pemberian vaksin kanker serviks sejak usia remaja. Karena kanker serviks ini sangat jarang di ketahui gejala awalnya atau bahkan sama sekali tidak terlihat gejalanya dan setelah di lakukan pemeriksaan ternyata kanker serviksnya sudah berada dalam stadium akhir. Inilah mengapa kanker serviks di sebut sebagai "Silence Killer" (membunuh secara diam-diam).
Itulah sedikit ulasan tentang kanker serviks yang dapat saya informasikan. Semoga dapat bermanfaat dan menjadi pengingat bagi anda utamanya kaum wanita untuk selalu memperhatikan serangan dari kanker ini yang dapat menyerang kapan saja dan dimana saja. Mohon maaf jika dalam penulisan ini banyak yang salah atau ada ejaan yang kurang di pahami, mohon di maklumi sebagai sesama manusia yang saling menghargai akan karyanya masing-masing. Terimakasih ..
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI